Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Edin Dzeko Mengaku Tersanjung Dapat Tawaran Bergabung dari Chelsea

By Verdi Hendrawan - Jumat, 2 Februari 2018 | 02:20 WIB
Ekspresi penyerang AS Roma, Edin Dzeko, setelah mencetak gol ke gawang Sampdoria pada laga tunda pekan ke-3 Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Rabu (24/1/2018) waktu setempat.
MARCO BERTORELLO / AFP
Ekspresi penyerang AS Roma, Edin Dzeko, setelah mencetak gol ke gawang Sampdoria pada laga tunda pekan ke-3 Liga Italia di Stadion Luigi Ferraris, Rabu (24/1/2018) waktu setempat.

Striker AS Roma, Edin Dzeko, mengaku bangga mendapat tawaran bergabung dari Chelsea pada jendela transfer Januari 2018.

Dzeko menjadi salah satu incaran Chelsea untuk memperkuat lini serang The Blues menghadapi paruh kedua musim 2017-2018.

Selain Dzeko, nama-nama penyerang seperti Andy Carroll, Peter Crouch, dan Olivier Giroud menjadi incaran, meski pada akhirnya nama yang disebut terakhir resmi bergabung dengan Chelsea pada hari terakhir jendela transfer Januari 2018.

Hal ini disebabkan oleh ketidakpuasan Manajer Antonio Conte terhadap performa Alvaro Morata dan Michy Batshuayi.

Dzeko mengakui bahwa tawaran dari Chelsea tersebut memang benar-benar datang kepada AS Roma dan dirinya.

(Baca Juga: Gelandang Muda Real Betis Mengaku Tolak Kesempatan Bermain di Liga Inggris)

"Memang benar bahwa negosiasi telah dilakukan dan hanya itu yang bisa saya katakan soal transfer ini," ucap Dzeko seperti dikutip BolaSport.com dari media Bosnia Herzegovina, Klix.


Striker AS Roma Edin Dzeko, dalam laga kontra Chelsea di Stadion Olimpico pada Selasa (31/10/2017)(FILIPPO MONTEFORTE / AFP )

"Saya sangat tersanjung oleh ketertarikan Chelsea, klub yang sangat saya hormati dan kagumi," ujarnya.

Meski demikian, batalnya transfer tersebut disebabkan oleh penolakan dari Dzeko sendiri.

Striker berusia 31 tahun itu memilih untuk bertahan di AS Roma yang sudah menjadi rumah bagi dirinya.

(Baca Juga: Meski Gagal, Agen Sebut Peluang Striker Muda Korea Utara Gabung Juventus Masih Terbuka Lebar)

"Saya sangat senang bisa tetap bertahan karena Roma telah menjadi rumah bagi saya dan bagian yang tak akan pernah terhapuskan di dalam hidup saya," kata Dzeko.

"Saya tidak akan pernah melupakan bagaimana mereka menyambut kedatangan saya di Roma dengan cara yang luar biasa. Roma sudah menjadi keluarga dan saya sangat senang bisa mengenakan seragam Il Lupi," tuturnya.

Dzeko pun mengaku bahwa dirinya memiliki banyak kenangan manis selama membela AS Roma, terutama saat dirinya menjadi seorang ayah saat anaknya, Una dan Dani, lahir di ibu kota Italia itu.


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Klix.ba

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X