Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kiper Muda Timnas Italia Ini Tak Keberatan Posisinya Tergeser oleh Gianluigi Buffon

By Putra Rusdi Kurniawan - Minggu, 25 Maret 2018 | 01:25 WIB
Ekspresi kiper Italia, Gianluigi Buffon, dalam laga persahabatan kontra Argentina di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, pada 23 Maret 2018.
OLI SCARFF/AFP
Ekspresi kiper Italia, Gianluigi Buffon, dalam laga persahabatan kontra Argentina di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, pada 23 Maret 2018.

Penjaga gawang timnas U-21 Italia, Alex Meret, mengungkapkan bahwa dia tidak ingin Gianluigi Buffon pensiun.

Gianluigi Buffon tampil kembali bersama timnas Italia pada laga kontra timnas Argentina, Sabtu (24/3/2018), setelah memutuskan pensiun seusai Gli Azzurri gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Etihad ini, Gli Azzurri harus rela takluk 0-2 dari Argentina lewat dua gol yang diciptakan oleh Ever Banega (menit ke-75) dan Manuel Lanzini (menit ke-85).

Kembalinya Gianluigi Buffon dipanggil oleh pelatih sementara timnas Italia, Luigi Di Biagio, juga menimbulkan kritik karena menghambat regenerasi kiper.

Buffon yang kini berusia 40 tahun ini memaksa Gianluigi Donnaruma (19 tahun), Mattia Perin (25 tahun) dan Alex Meret (21 tahun) harus rela berada di bangku cadangan.

(Baca Juga: VIDEO - Gol Debut Usain Bolt untuk Borussia Dortmund Bikin Kiper Bengong)

Namun, pendapat berbeda diungkapkan oleh Alex Meret, yang harus tergusur ke timnas U-21 Italia akibat kehadiran Buffon.

Dia justru ingin kiper Juventus itu terus berada di bawah mistar Gli Azzurri.

"Saya melihat penampilannya untuk Italia dan Buffon terus melakukannya dengan sangat baik, jadi dia layak menjadi pilihan pertama," kata Meret dilansir BolaSport.com dari Rai Sport.

“Ketika nanti pasti ada masanya untuk yang lain bermain, maka kami hanya perlu melihat apa yang terjadi. Saat ini adalah momen transisi untuk timnas Italia dan laga persahabatan ini sangat membantu untuk membangun kembali skuat," kata Meret.


Editor : Beri Bagja
Sumber : it, raisport.rai

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X