Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BREAKING NEWS: Juventus Aktifkan Opsi Permanenkan Kontrak Douglas Costa

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 8 Juni 2018 | 01:04 WIB
 Pemain sayap Juventus, Douglas Costa, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Lazio di laga lanjutan Liga Italia di Allianz Stadium pada 14 Oktober 2017.
MARCO BERTORELLO / AFP
Pemain sayap Juventus, Douglas Costa, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Lazio di laga lanjutan Liga Italia di Allianz Stadium pada 14 Oktober 2017.

 Juventus telah memastikan mempermanenkan Douglas Costa dengan mengaktifkan opsi pembelian pemain sayap Bayern Muenchen itu.

Juventus bersedia membayarkan biaya pembelian yang telah disepakati sebelumnya sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 658 miliar.

Costa merupakan pemain yang sepanjang musim 2017-2018 berstatus pinjaman Juventus dari Bayern.

Awal musim lalu klub berjulukan La Vecchia Signora meminjam Costa dengan menggelontorkan dana sebesar 6 juta euro.

Dengan kontribusi berupa torehan empat gol dan 14 assist dalam 47 penampilan di semua kompetisi cukup meyakinkan Juventus untuk mempermanenkan sang pemain.

Terlebih, pemain berusia 27 tahun ini turut berjasa dalam upaya skuat yang bermarkas di Allianz Stadium bisa memenangi Liga Italia dan Coppa Italia.

"Juventus menggunakan hak opsi untuk mengakusisi Douglas Costa de Souza dari FC Bayern Muenchen dengan membayarkan 40 juta euro dalam dua tahun," tulis pernyataan resmi Juventus.

(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)

"Jumlah itu bisa meningkat 1 juta euro tergantung pencapaian kondisi tertentu selama ikatan kontrak."

Juventus mempermanenkan Costa dengan memberikan ikatan kontrak berdurasi empat tahun hingga 30 Juni 2022.


Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Juventus.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X