Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Masih Ingat Gol Terakhir Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema di Santiago Bernabeu?

By Beri Bagja - Minggu, 5 November 2017 | 20:40 WIB
Ekspresi striker Real Madrid Karim Benzema (kanan) dan Cristiano Ronaldo dalam partai Liga Spanyol di markas Girona, Municipal de Montilivi, 29 Oktober 2017.
JOSEP LAGO / AFP
Ekspresi striker Real Madrid Karim Benzema (kanan) dan Cristiano Ronaldo dalam partai Liga Spanyol di markas Girona, Municipal de Montilivi, 29 Oktober 2017.

 Markas Real Madrid, Santiago Bernabeu, merindukan gelontoran gol dari pemain mereka. Paceklik gol kandang melanda dua striker yang biasanya subur, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.

Dalam lima partai kandang yang telah mereka lakoni di Liga Spanyol musim ini, Real Madrid baru mencetak 8 gol.

Catatan itu tampak kerdil bila dibandingkan torehan 20 gol kandang milik rival bebuyutan, FC Barcelona.

Kekeringan pada skuat asuhan Zinedine Zidane seperti menyeluruh.

Megabintang tersubur El Real, Cristiano Ronaldo, tengah diterpa paceklik.

Selebrasi gol khas CR7 sudah tak terlihat di Bernabeu selama 175 hari terakhir pada kompetisi domestik.

Gol kandang teranyar Ronaldo muncul ke gawang Sevilla pada 14 Mei 2017.

(Baca Juga: Ingat Jonathan Woodgate? Tragedi Mantan Bek Real Madrid Ini Terulang Setelah 12 Tahun)

Ketika itu, dwigol superstar Portugal berusia 32 tahun tersebut membantu tim menang 4-1 pada Liga Spanyol pekan ke-37.

Bagaimana dengan gol kandang Karim Benzema?

Bisa jadi lebih susah diingat karena berjarak lebih jauh, yakni dalam kurun paceklik 217 hari.

Striker Prancis itu terakhir kali merayakan gol di depan publik Bernabeu pada duel kontra Alaves.

Tepatnya dalam pertandingan pekan ke-29 Liga Spanyol musim lalu pada 2 April 2017.

Ketika itu Real Madrid menang 3-0.

Kesempatan Ronaldo dan Benzema menuntaskan krisis ketajaman di Bernabeu terbuka saat Real Madrid menjamu Las Palmas, Minggu (5/11/2017) atau Senin dini hari ini WIB.

(Baca Juga: 6 Debutan Barcelona yang Langsung Cetak Gol Sebelum Jose Arnaiz, Nomor 5 Jebolan Akademi
Real Madrid!)

Bukan apa-apa, Las Palmas di atas kertas ibarat mangsa empuk.

Mereka sudah tiga kali beruntun melalui partai tandang dengan kekalahan, tanpa sekali pun mencetak gol.


Editor : Beri Bagja
Sumber : marca.com, soccerway.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X