Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Barcelona Inginkan Bintang Liga Italia untuk Gantikan Gerard Pique

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 6 Oktober 2018 | 17:31 WIB
 Bek FC Barcelona, Gerard Pique, merayakan kemenangan timnya atas AS Roma dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 4 April 2018.
LLUIS GENE/AFP
Bek FC Barcelona, Gerard Pique, merayakan kemenangan timnya atas AS Roma dalam laga leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 4 April 2018.

Barcelona dikabarkan terus memantau bek Napoli, Kalidou Koulibaly. Bintang Liga Italia itu diproyeksikan sebagai pengganti Gerard Pique.

Kabar ketertarikan Barcelona terhadap Kalidou Koulibaly disampaikan oleh mantan agen sang pemain, Bruno Satin.

Meski Koulibaly sudah tak menjadi klien, Satin memuji kualitas sang pemain, khususnya pada laga Napoli kontra Liverpool.

Ia juga mengklaim bahwa bek 27 tahun itu bisa bermain di klub besar mana pun.

Baca Juga:

"Apakah Barcelona tertarik dengan Koulibaly? Semua orang melihat betapa bagusnya dia pada hari Rabu (laga Liga Champions)," katanya kepada Radio CRC yang dicuplik BolaSport.com.

"Kalidou dapat bermain untuk tim manapun di dunia, baik itu Barcelona, Real Madrid atau Bayern Muenchen," ucap Satin.

Agen asal Prancis itu mengatakan bahwa Barcelona meminati Koulibaly karena mulai menurunnya performa Gerard Pique.


Ekspresi bek FC Barcelona, Gerard Pique, dalam laga Liga Spanyol kontra Espanyol di Stadion RCDE, Cornella de Llobregat, pada 4 Februari 2018. ( PAU BARRENA/AFP )

(Baca Juga: Zinedine Zidane Punya 3 Pemain Kesayangan di Manchester United)

Satin juga menyatakan bahwa salah satu pemandu bakat Barcelona, Ariedo Braida, menemuinya untuk membicarakan soal Koulibaly.

"Dia baru-baru ini memperbarui kontraknya, tetapi kami melihat bahwa Pique tidak akan melalui musim dengan baik di Barcelona," ujar Satin.

"Apakah Ariedo Braida suka Koulibaly? Ya, pasti. Kami membicarakannya pada hari Rabu di San Paolo. Setelah itu, ada faktor-faktor lain yang perlu diatasi," tuturnya lagi.

Baca Juga:

Bruno Satin kembali menegaskan kualitas eks kliennya tersebut sebagai pemain yang mau belajar.

"Dia sangat kuat dan cepat," katanya.

"Dia belajar banyak dari semua pelatih yang bekerja dengannya, dari orang-orang di Belgia hingga (Rafael) Benítez dan (Maurizio) Sarri," ucap Bruno Satin menegaskan.

(Baca Juga: Berita Persib: Alasan Khusus Pilih Stadion Mandala hingga soal Pindah Liga Thailand)

Kalidou Kolibaly beberapa musim terakhir selalu dikaitkan dengan transfer ke klub-klub besar Eropa.

Beberapa pihak menilai pemain asal Senegal itu adalah bek andal dan mampu membangun serangan dari belakang.

Nilai pasar Kolibaly saat ini sekitar 60 juta euro atau setara Rp 1,05 triliun.


Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : radiocrc.radio.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X