Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Chelsea Vs AS Roma - Inilah Pemain AS Roma yang Paling Diwaspadai Bek The Blues

By Putra Rusdi Kurniawan - Selasa, 17 Oktober 2017 | 21:32 WIB
Aksi selebrasi pemain Chelsea, Marcos Alonso, seusai menjebol gawnag Tottenham Hotspur dalam laga di Wembley Stadium, Minggu (20/8/2017)
IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP
Aksi selebrasi pemain Chelsea, Marcos Alonso, seusai menjebol gawnag Tottenham Hotspur dalam laga di Wembley Stadium, Minggu (20/8/2017)

Bek Sayap Chelsea, Marcos Alonso, mengungkapkan bahwa timnya harus mewaspadai Edin Dzeko saat Chelsea menjamu AS Roma di ajang Liga Champions, Rabu (18/10/2017).

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Stamford Bridge ini akan mempertemukan dua tim yang belum terkalahkan di Grup C.

Chelsea saat ini berada di puncak klasemen dengan enam poin berkat dua kemenangan mereka atas Qarabag dan Atletico Madrid.

Sementara AS Roma menguntit di peringkat kedua dengan empat poin berkat hasil imbang dengan Atletico Madrid dan kemenangan atas Qarabag.

Bek sayap Chelsea, Marcos Alonso, mengatakan kepada rekannya-rekannya untuk mewaspadai AS Roma, terutama penyerang mereka, Edin Dzeko.


Gelandang AS Roma, Radja Nainggolan (kiri), merayakan gol yang dicetak oleh Edin Dzeko dalam laga Liga Italia kontra AC Milan di Stadion San Siro, Milan, pada 1 Oktober 2017.(MIGUEL MEDINA/AFP)

"Kami harus memberi seratus persen kemampuan pada pertandingan ini," katanya.

"Jika saya harus memilih satu pemain yang harus diwaspadai Chelsea, saya akan memilih Edin Dzeko," ujar Alonso dilansir BolaSport.com dari Metro.

(Baca Juga: Reuni yang Kemungkinan Terjadi pada Matchday Ketiga Liga Champions )

Selain itu bek asal Spanyol ini juga berharap bahwa penyerang Chelsea, Alvaro Morata, akan dimainkan dalam pertandingan kontra AS Roma.

"Morata sudah siap, dia juga sudah berlatih dengan baik. Saya tidak tahu apakah dia akan turun dalam pertandingan atau tidak, tapi dia sudah bekerja dengan baik," ucap eks pemain Fiorentina ini.

"Dia pemain yang sangat penting bagi kami. Jika Morata bermain, saya yakin dia akan sebagus dirinya di awal musim ini," tutur Marcos Alonso.

Alvaro Morata sebelumnya absen karena mendapat cedera hamstring saat menghadapi Manchester City di pekan ke-6 Liga Inggris.


Editor : Beri Bagja
Sumber : metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X