Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Juventus Vs Tottenham Hotspur - Nyonya Tua Paling Tumpul di Liga Champions!

By Beri Bagja - Selasa, 13 Februari 2018 | 17:54 WIB
Pemain Juventus, Federico Bernardeschi (kiri), merayakan golnya bersama Gonzalo Higuain dalam laga Liga Italia kontra Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, Florence, pada 9 Februari 2018.
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Pemain Juventus, Federico Bernardeschi (kiri), merayakan golnya bersama Gonzalo Higuain dalam laga Liga Italia kontra Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, Florence, pada 9 Februari 2018.

Juventus akan menjamu Tottenham Hotspur pada duel pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz Stadium Turin, Rabu (14/2/2018) dini hari WIB.

Juventus memasuki putaran 16 besar Liga Champions dengan status lumayan mengejutkan.

Klub tangguh beralias Si Nyonya Tua menjadi tim paling tumpul di antara peserta babak 16 besar musim ini.

Menurut data situs UEFA yang dikutip BolaSport.com, Juventus cuma melesakkan 7 gol dalam 6 partai di Grup D.

Kalau dikomparasikan, Paris Saint-Germain selaku tim tertajam musim ini menceploskan 25 gol atau hampir 4 kali lipat koleksi gol Juventus!

Akumulasi gol Gonzalo Higuain cs juga cuma setengah dari catatan sang rival, Tottenham Hotspur (15) selama fase grup.

(Baca Juga: Juventus Vs Tottenham Hotspur - Rekor Harry Kane Lawan Klub Italia: 0 Kemenangan, 0 Gol)

Bila dicermati, Grup D memang termasuk paling seret soal produksi gol.

Tak satu pun penghuni grup tersebut mencapai koleksi dua digit gol.

FC Barcelona sang juara grup hanya 9 kali menjebol gawang musuh.

Peringkat ketiga dan keempat, Sporting CP dan Olympiacos, melesakkan 8 dan 4 gol.

Kembali ke Juventus, produktivitas yang minim membuat mereka sedikit mewakilkan pemainnya di daftar pencetak gol.

Tujuh gol Si Nyonya Tua tersebar ke rekening Gonzalo Higuain (2 gol), Mario Mandzukic (2), serta Federico Bernardeschi (1), Juan Cuadrado (1), dan Miralem Pjanic (1).


Striker Juventus, Gonzalo Higuain, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Fiorentina dalam laga Liga Italia di Stadion Artemio Franchi, Florence, pada 9 Februari 2018.(FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Untung bagi Juventus, ketumpulan itu tak begitu berpengaruh terhadap performa tim keseluruhan.

Sebagai kompensasi, mereka disokong pertahanan tangguh dengan catatan tiga clean-sheet selama fase grup.

Secara makro, Juventus bahkan baru kebobolan satu gol di semua ajang sejak 19 November 2017.

Jala Juventus robek terakhir kali saat mengalahkan Hellas Verona dengan skor 3-1 di ajang Serie A pada 31 Desember 2017.

Catatan 15 clean-sheet dari 16 pertandingan terakhir yang ditorehkan Si Nyonya Tua itu akan menyulitkan Harry Kane dan kawan-kawan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X