Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Catatan Lengkap Gelar Real Madrid Musim 2017-2018, Bukan Hanya Liga Champions Lho!

By Aditya Fahmi Nurwahid - Minggu, 27 Mei 2018 | 08:59 WIB
Para pemain Real Madrid merayakan kesuksesan menjuarai Liga Champions setelah menaklukkan Liverpool FC 3-1 pada final di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, pada Sabtu (26/5/2018).
LLUIS GENE / AFP
Para pemain Real Madrid merayakan kesuksesan menjuarai Liga Champions setelah menaklukkan Liverpool FC 3-1 pada final di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina, pada Sabtu (26/5/2018).

Real Madrid berhasil keluar menjadi juara Liga Champions setelah berhasil menangi laga final kontra Liverpool di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kyiv, Sabtu (26/5/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Real Madrid berhasil menang 3-1 atas Liverpool setelah gol Karim Benzema pada menit ke-51 dan brace Gareth Bale (64',83') hanya mampu diperkecil lewat catatan Sadio Mane (55').

Catatan juara ini membawa Real Madrid menjadi klub dengan koleksi trofi Liga Champions terbanyak dengan 13 piala.

Terlebih, tiga piala terakhir didapatkan secara hattrick oleh Real Madrid, tiga kali secara beruntun.

Namun, apakah Real Madrid hanya berhasil juarai Liga Champions saja musim ini? Tentu tidak!

(Baca Juga: Hasil Final UCL 2018 - 2 Blunder Konyol Kiper Liverpool Bawa Real Madrid Raih Gelar Ke-13!)

Gelar juara Liga Champions adalah gelar keempat Real Madrid pada musim 2017-2018.

Koleksi trofi Real Madrid dibuka lewat raihan gelar juara Piala Super Eropa 2017.

Real Madrid yang dapatkan gelar juara Liga Champions musim 2016-2017 harus hadapi tantangan juara Liga Europa 2016-2017, Manchester United.

Madrid berhasil menang 2-1 atas Manchester United dalam laga yang diselenggarakan di Phillip II Arena, Makedonia, 9 Agustus 2017.

(Baca Juga: Trisula Tajam Timnas Brasil Sudah Terpasang, Yuk Intip Siapa Saja!)

Gelar kedua Real Madrid diraih Piala Super Spanyol 2017 pada pertengahan Agustus 2017.

Dalam laga El Clasico melawan jawara Piala Liga Spanyol, Barcelona, Real Madrid selaku juara Liga Spanyol berhasil menang telak dengan agregat 5-1 dalam laga dua leg.

Gelar ketiga Real Madrid didapatkan pada ajang Piala Dunia Antarklub 2017 pada bulan Desember.

Di partai final, 16 Desember 2017, Real Madrid sebagai jawara Liga Champions Eropa berhasil menang tipis atas jawara Piala Libertadores, Gremio, dengan keunggulan satu gol tanpa balas.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Namun, Real Madrid harus berpuas diri gagal sempurnakan gelar karena tak dapatkan trofi dari Liga Spanyol dan Piala Liga Spanyol musim 2017-2018.

Di ajang Liga Spanyol, Real Madrid hanya duduki peringkat ketiga hingga klasemen akhir musim ini.

Sedangkan di ajang Piala Liga Spanyol, Real Madrid harus tersungkur setelah dikalahkan Leganes pada babak perempat final.


Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X