Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Italia Vs Swedia - Ada Friksi Ketika De Rossi Diminta Melakukan Pemanasan

By Anju Christian Silaban - Selasa, 14 November 2017 | 07:21 WIB
Gelandang timnas Italia, Daniele De Rossi, merayakan gol ke gawang Albania pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Renzo Barbera, 24 Maret 2017.
ALBERTO PIZZOLI/AFP
Gelandang timnas Italia, Daniele De Rossi, merayakan gol ke gawang Albania pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Renzo Barbera, 24 Maret 2017.

Aksi penolakan Daniele De Rossi mewarnai bangku cadangan timnas Italia saat bermain imbang 0-0 dengan Swedia di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Selasa (14/11/2017) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Italia dipastikan gagal melaju ke putaran final karena kalah agregat 0-1 dari Swedia di babak play-off.

(Baca Juga: Italia Gagal Lolos ke Piala Dunia, Sejarah Terulang di Giuseppe Meazza)

Pada pertengahan babak kedua, salah satu staf pelatih Italia meminta De Rossi untuk melakukan pemanasan.

Namun, menurut gelandang bertahan AS Roma tersebut, permintaan tersebut tidak tepat.

"Mengapa saya harus masuk? Kita membutuhkan kemenangan, bukan hasil imbang," tutur De Rossi kepada staf pelatih.

Kemudian, De Rossi pun menunjuk Lorenzo Insigne, yang dianggap sebagai opsi pas untuk menambah daya ledak timnya.

Rekomendasi De Rossi tidak digubris. Pelatih Gian Piero Ventura cuma memasukkan Federico Bernardeschi untuk menggantikan Antonio Candreva di sektor sayap.

Penolakan tersebut tentu mencoreng kiprah De Rossi bersama Gli Azzurri, julukan negaranya.

Terlebih lagi, laga kontra Swedia merupakan laga pamungkasnya dengan seragam timnas.

Bersama Gianluigi Buffon, gelandang berusia 34 tahun itu memutuskan mundur dari pentas internasional.

(Baca Juga: Buffon di Timnas Italia, Mulai dan Selesai pada Babak Play-Off)

"Inilah saatnya generasi berikutnya siap untuk bertarung. Kami harus memulai lagi dari awal bersama mereka," ujar De Rossi setelah pertandingan, seperti dilansir BolaSport.com dari Rai Sport.

Perjalanan De Rossi bersama timnas Italia tergolong panjang.

Total 117 laga berhiaskan 21 gol dicatatkan dia di level senior.

Dibantu oleh De Rossi pula, Gli Azzurri meraih gelar juara Piala Dunia 2006 dan posisi kedua Piala Eropa 2012.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : transfermarkt.com, football-italia.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X