Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sebelum Dominasi Ronaldo dan Messi, Inilah 3 Pemain dengan Koleksi Ballon d'Or Terbanyak

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 8 Desember 2017 | 10:44 WIB
Lionel Messi mendapatkan sepatu Messi15 untuk menandai kesuksesan memenangi Ballon d'Or kelima.
Dok. Adidas
Lionel Messi mendapatkan sepatu Messi15 untuk menandai kesuksesan memenangi Ballon d'Or kelima.

Cristiano Ronaldo terpilih sebagai pemenang Ballon D'Or 2017 pada Kamis (7/12/2017), setelah penampilan mengesankan bersama Real Madrid tahun ini.

Kini, Ronaldo sejajar dengan Lionel Messi sebagai pemilik Ballon D'Or terbanyak, mereka masing-masing pernah menang 5 kali.

Dalam satu dekade terakhir, penghargaan Ballon d'Or memang didominasi oleh dua pemain itu.

Namun, sebelum kejayaan Ronaldo dan Messi, siapa pemilik Ballon d'Or terbanyak?

Di bawah dua pemain terbaik dunia saat ini tersebut, ada tiga nama yang pernah meraih tiga kali Ballon d'Or.

(Baca Juga: Hitung-hitungan Babak 16 Besar Liga Champions, Siapa Paling Mungkin Bertemu Siapa?)

Yang pertama adalah pemain legenda sepak bola Belanda dan Barcelona, Johan Cruyff.

Pada masa kejayaannya, Johan Cruyff menang Ballon d'Or pada tahun 1971, 1973, dan 1974.

Ia sebenarnya bisa menang empat kali beruntun andai tahun 1972 Bayern Muenchen tak mendominasi dan Franz Beckenbauer menang Ballon d'Or.

Nama kedua dengan koleksi tiga Ballon d'Or adalah Michael Platini.

Legenda Prancis yang sempat menjabat sebagai Presiden UEFA itu menang tiga kali beruntun pada 1983, 1984, dan 1985.

Rentetan kemenangan Platini ini dihentikan oleh pemain Uni Soviet, Igor Belanov, pada 1986.

(Baca Juga: Bagaimana Perbandingan Persebaran Gol Ronaldo dan Messi di Liga Champions?)

Sedangkan nama terakhir yang mengoleksi tiga Ballon d'Or adalah legenda Belanda dan AC Milan, Marco van Basten.

Marco van Basten menang pada tahun 1988, 1989, dan 1992.

Saat itu, Milan memang sedang berjaya dan trio Belanda di Milan, Van Basten, Frank Rijkaard, dan Ruud Gullit bahkan sempat menjadi tiga teratas dalam polling Ballon d'Or.

Kini, ketiga legenda tersebut sudah tak lagi aktif bermain.

Lalu, siapa yang bisa menghentikan dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi?

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : francefootball.fr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X