Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cristiano Ronaldo Dikantongin Bek 18 Tahun Incaran Barcelona

By Bagas Reza Murti - Selasa, 27 Maret 2018 | 14:34 WIB
Bek Ajax, Matthijs de Ligt (kanan), berebut bola dengan striker Manchester United, Marcus Rashford, saat laga final Liga Europa 2016-2017 di Stadion Friends Arena, Stockholm, (24/5/2017).
ODD ANDERSEN/AFP
Bek Ajax, Matthijs de Ligt (kanan), berebut bola dengan striker Manchester United, Marcus Rashford, saat laga final Liga Europa 2016-2017 di Stadion Friends Arena, Stockholm, (24/5/2017).

Cristiano Ronaldo tak berkutik saat Portugal kalah 0-3 dari Belanda pada laga uji coba di Stade de Geneve, Jenewa, Swiss, pada Senin (26/3/2018) atau Selasa dini hari WIB.

Dalam laga ini Portugal harus menyerah 0-3 atas tim Oranye berkat tiga gol pada babak pertama, yang diciptakan oleh Memphis Depay (menit ke-11), Ryan Babel (menit ke-32) serta Virgil van Dijk (Menit ke-45+2).

Kunci kemenangan Belanda yaitu berhasil mengunci megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo.

Dalam laga ini, Ronaldo bahkan tak sekalipun mencatatkan tembakan selama 68 menit bermain di lapangan sebelum digantikan Joao Mario.

Dari data yang diperoleh BolaSport.com dari Whoscored, Cristiano Ronaldo hanya mencatatkan tiga dribel pada laga ini dengan hanya satu yang sukses.

Whoscored memberikan nilai 5,9 untuk pemain Real Madrid tersebut.

(Baca juga: Alami Kebangkrutan, Eks Striker Persib Bakal Jajal Jadi Pelatih?)

Pelatih Belanda, Ronald Koeman memang memasang 5 bek dalam skema 5-3-2 melawan Portugal.

Salah satu bek yang berhasil 'mengantongi' Ronaldo dalam laga ini adalah Matthijs de Ligt.

Bermain sebagai bek tengah di sisi kanan tim Oranje, Matthijs de Ligt berhasil mencatatkan dua assist.

Bek berusia 18 tahun yang kini bermain reguler di Ajax mencatatkan catatan menyerang yang apik yaitu 92 persen akurasi umpan, 2 kali umpan kunci, dan 2 tembakan.

Tak kalah apik, aksi bertahan De Ligt juga brilian yaitu mencatatkan 5 sapuan, 7 intersep, dan 8 kali memenangkan duel udara.

Whoscored memberi nilai 8,14 untuk penampilan apik De Ligt.

Penampilan apik De Ligt tampaknya bakal memuaskan pemandu bakat Barcelona yang turut hadir di Jenewa, Swiss, seperti dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

Barcelona memang menjadi peminat bek 18 tahun sejak bursa transfer musim dingin lalu.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X