Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Swiss Hajar Islandia 6-0, Bintang Liverpool Cetak Gol Tendangan Bebas Spektakuler

By Beri Bagja - Minggu, 9 September 2018 | 02:24 WIB
Aksi Xherdan Shaqiri dalam partai UEFA Nations League antara timnas Swiss melawan Islandia di Stadion Kybunpark, St Gallen, 8 September 2018.
FABRICE COFFRINI / AFP
Aksi Xherdan Shaqiri dalam partai UEFA Nations League antara timnas Swiss melawan Islandia di Stadion Kybunpark, St Gallen, 8 September 2018.

Timnas Swiss mengawali kiprah di UEFA Nations League secara gemilang. Tim beralias Schweizer Nati menghajar Islandia 6-0 pada duel Liga A Grup 2 di Kybunpark, St Gallen, Sabtu (8/9/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Pertandingan kontra Islandia merupakan laga pertama Swiss setelah tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2018.

Pasukan Vladimir Petkovic langsung mengamuk dengan menghantam Islandia enam gol nirbalas.

Seluruhnya disumbangkan oleh enam pemain berbeda, yakni Steven Zuber (menit ke-13), Dennis Zakaria (23'), Xherdan Shaqiri (53'), Haris Seferovic (67'), Albian Ajeti (71'), dan Admir Mehmedi (82').

Gol Shaqiri menjadi sorotan karena tercipta melalui cara yang fantastis.

Winger ofensif Liverpool FC itu melesakkan gol ketiga timnas Swiss ke gawang Islandia melalui tendangan bebas jarak jauh.

(Baca juga: Gaji Cristiano Ronaldo Lebih Tinggi dari 10 Klub Liga Italia)

Dari sisi kiri pertahanan timnas Islandia, Shaqiri mengeksekusi free-kick dengan kaki kiri di luar kotak penalti.

Bola melesat kencang ke arah pojok kanan gawang kiper musuh.

Laju bola tampak dipengaruhi sedikit oleh pantulan tipis pada kepala pemain lawan, Birkir Bjarnason.

Namun, UEFA tetap menulis gol tersebut diciptakan atas nama Xherdan Shaqiri, bukan bunuh diri Bjarnason.

Berkat aksinya, Shaqiri secara total mencetak 22 gol dalam 75 penampilan untuk timnas Swiss.

Pemain lincah beralias Lionel Messi dari Pegunungan Alpen ini masuk daftar 8 besar raja gol sepanjang masa Swiss untuk menyalip legenda timnas mereka, Stephane Chapuisat (21 gol).

Top scorer sepanjang masa timnas Swiss

  • Alexander Frei: 42 gol
  • Kubilay Turkyilmaz: 34 gol
  • Max Abegglen: 34 gol
  • Andre Abegglen: 29 gol
  • Jacques Fatton: 29 gol
  • Adrian Knup: 26 gol
  • Josef Huegi: 23 gol
  • Xherdan Shaqiri: 22 gol
  • Charles Antenen: 22 gol


Editor : Beri Bagja
Sumber : Uefa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X