Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Malaysia Gagal ke Perempat Final Piala Asia U-16 2018, Rekor Buruk Negara ASEAN di Turnamen Ini Bertambah

By Estu Santoso - Kamis, 27 September 2018 | 16:44 WIB
Pemain timnas U-16 Malaysia merayakan gol ke gawang timnas u-16 Tajikistan pada laga pertama Grup C Piala Asia u-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (20/9/2018).
instagram.com/theafchub
Pemain timnas U-16 Malaysia merayakan gol ke gawang timnas u-16 Tajikistan pada laga pertama Grup C Piala Asia u-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (20/9/2018).

16 Malaysia kalah dari Jepang dan gagal melaju ke perempat final Piala Asia U-16 2018. Nama sepak bola ASEAN pun makin tercoreng pada turnamen ini, apalahi timnas U-16 Thailand juga gagal.

Pada laga penentuan fase Grup A Piala Asia U-16 2018, Kamis (27/9/2018) siang, dua tim asal Asia Tenggara harus gigit jari.

Timnas U-16 Malaysia yang merupakan tuan rumah harus mengubur mimpin lolos ke perempat final.

Anak asuh Lim Teong Kim kalah 0-2 dari timnas U-16 Jepang di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur.

(Baca juga: Ezra Wailan Jadi Bagian RKC Waalwijk saat Bungkam Klub Kasta Teratas di Piala Belanda)

Lalu, timnas U-16 Thailand juga kalah tipis 1-2 dari timnas U-16 Tajikistan di UM Arena, Selangor.

Hasil dari laga terakhir Grup A ini membuat Jepang finis pada urutan pertama disusul Tajikistan.

Lalu Thailand dan Malaysia menempati posisi ketiga serta keempat sehingga masuk kotak.

Khusus Malaysia, catatan negatif gagal lolos ke perempat final Piala Asia U-16 2018 sebagai tuan rumah seolah mengulang pengalaman buruk sejumlah negara.

(Baca juga: Pelatih Barcelona Musim 2013-2014 Berpeluang Tangani Timnas Meksiko)

Sejak turnamen untuk tim kelompok usia U-16/U-17 bergulir per 1985, ada lima negara yang bertindak sebagai tuan rumah dan gagal total.

Gagal total yang dimaksud mereka tak mampu lolos dari fase grup ke babak gugur.

Ada lima negara yang mengalami catatan buruk ini dan yang paling banyak asal Asia Tenggara atau negara ASEAN, ini rinciannya:

Piala Asia U-16 1988

Catatan negatif ini dimulai pada Piala Asia U-16 1988 saat Thailand jadi tuan rumah dan mereka gagal melaju ke semifinal.

Pada fase penyisihan Grup A, Thailand berada di posisi empat dari lima tim dan posisi pertama serta kedua yang melaju ke babak gugur.

(Baca Juga: Manajemen PSMS Medan Dapat Ancaman dari Suporter Ayam Kinantan)

Saat itu, timnas U-16 Thailand hanya menang dan imbang sekali serta kalah dua kali sehingga masuk kotak lebih cepat.

Piala Asia U-17 2004

Sama dengan Thailand, timnas U-17 Jepang pada 2004 tak merasakan laga perempat final.

Sebagai tuan rumah, pasukan muda Samurai Biru hanya menduduki posisi tiga Grup A.


Suka cita para pemain timnas U-16 Jepang (putih) seusai mengalahkan timnas U-16 Malaysia pada laga pamungkas Grup A fase penyisihan Piala Asia U-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 27 September 2018. ( www.facebook.com/pg/theafcdotcom )

Dengan nilai empat dari sekali menang, sekali imbang, dan sekali tumbang, poin Jepang sama dengan Korea Utara.

Sayang, tuan rumah gagal melaju karena kalah produktivitas gol.

Jepang pun menjadi negara kedua turnamen level U-16/U-17 regional Benua Kuning tak lolos fase grup walau berstatus tuan rumah.

(Baca juga: Pemuda 19 Tahun yang Bersinar Bersama Timnas U-23 Malaysia Bakal Dipinjam Klub Thailand)

Piala Asia U-17 2006

Timnas U-17 Singapura hanya mengoleksi dua poin dari tiga laga Grup A.

Skuat muda The Lions main imbang dengan Jepang dan Nepal, sehingga finis pada posisi tiga tabel pool mereka.

Sebab, Singapura pada laga perdana kalah 1-3 dari Korea Selatan (Korsel).

(Baca juga: Timnas U-16 Indonesia Harus Waspada, India Mengklaim Alami Hal Ini di Malaysia)

Hasil ini membuat Singapura menjadi negara ASEAN kedua yang berlaku sebagai tuan rumah dan gagal ke babak gugur.

Negeri Singa ini mengikuti jejak buruk Thailand pada turnamen edisi 1988.

Piala Asia U-16 2014

Pada 2014, Thailand untuk kali ketiga menjadi tuan rumah turnamen ini setelah edisi 1988 dan 1996.

Namun pada Piala Asia U-16 2014, Thailand mengulang catatan negatif 1988, mereka jadi tuan rumah yang gagal.


Sikap berdoa timnas U-16 Thailand tatkala menghadapi timnas U-16 Indonesia di final Piala AFF U-16 2018. ( fathailand.org )

Gabung di Grup A pada fase awal, Thailand hanta sekali menang dan dua kali tumbang.

Thailand pun menduduki posisi tiga tabel akhir pool mereka dengan nilai tiga kalah dari nilai pemuncak Korsel dan Malaysia selaku runner-up.

Salah satu dari dua kekalahan Thailand pada laga Grup A adalah saat mereka tumbang 0-1 dari timnas U-16 Malaysia.

(Baca juga: Satu Lawan Indonesia pada Penyisihan Piala AFF 2018, Jalani Tur ke Asia Selatan dan Qatar)

Piala Asia U-16 2016

Dari empat tuan rumah yang gagal sebelumnya, India pada 2016 yang paling parah.

Ya, timnas U-16 India menduduki posisi juru kunci Grup A fase awal Piala Asia U-16 tahun itu.

Mereka tak pernah menang dengan hanya sekali imbang saat bersua Arab Saudi, tim yang juga tak lolos ke perempat final.


Bek timnas U-16 Iran, Amirreza Eslamtalab (16) duel dengan penyerang timnas U-16 India, Vikram Partap Singh pada laga kedua Grup C fase penyisihan Piala Asia U-16 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 24 September 2018. (twitter.com/theafcdotcom)

Padahal, negara Asia Selatan ini pada tahun berikutnya, 2017 jadi tuan rumah Piala Dunia U-17.

Pada Piala Dunia U-17 2017 ini, India juga gagal total dan jadi juru kunci pada Grup A fase penyihan tanpa pernah menang.


Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X