Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terungkap, Mengapa Laga Timnas Indonesia Hanya Digelar di Pulau Jawa

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 26 Desember 2017 | 13:30 WIB
Skuat Timnas Indonesia usai berlaga melawan Timnas Guyana, Sabtu (25/11/2017)
FERISETIAWAN/BOLASPORT.COM
Skuat Timnas Indonesia usai berlaga melawan Timnas Guyana, Sabtu (25/11/2017)

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mengungkapkan mengapa pertandingan timnas Indonesia hanya digelar di Pulau Jawa. 

Hal itu didasari karena permintaan dari calon lawan timnas Indonesia yang datang ke Tanah Air.

Tercatat sudah enam pertandingan timnas Indonesia yang digelar di Pulau Jawa selama 2017 ini.

Keenam pertandingan tersebut dilaksanakan hanya di Stadion Pakansari (Bogor), Stadion Patriot (Bekasi), dan Stadion Wibawa Mukti (Cikarang).

Padahal masih banyak stadion bertaraf internasional yang ada di Indonesia seperti Stadion Batakan (Balikpapan), Stadion Aji Imbut (Tenggarong), dan Stadion Jaka Baring (Palembang), ataupun Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).

(Baca Juga: Tak Mau Gonzalez, Ini Penyerang Pilihan Djajang Nurdjaman)

Menurut Tisha, pertandingan tersebut sesuai permintaan dari calon lawan timnas Indonesia.

Calon lawan timnas Indonesia yang datang itu harus berpikir berulang kali apabila melanjutkan perjalanan dari Jakarta ke kota-kota lain.

"Lawan yang kami datangkan itu tidak mau travel lagi. Mereka naik bus ke Bandung saja mikir, apalagi pesawat. Perjalanannya secara Internasional secara flightnya ya begini," kata Tisha belum lama ini.

"Contohnya seperti dari negara Amerika Selatan yang harus istirahat terlebih dahulu setelah tiba di Jakarta beberapa hari. Mereka harus melakukan perjalanan lagi ke daerah lain, lalu istirahat, dan baru melakukan pertandingan. Itu bisa lebih lama di Indonesia," jelas Tisha menambahkan.

Lebih lanjut Tisha mengatakan bahwa PSSI juga memiliki sebuah aturan apabila mengirimkan timnas Indonesia bertanding di luar negeri.

Setidaknya peraturan tersebut harus dilaksanakan oleh pengundang yang mendatangkan calon lawannya itu.

(Baca Juga: Cedera, Lonzo Ball Terancsm Absen)

Tisha memberikan contoh seperti timnas Islandia yang mau datang ke Indonesia pada Januari mendatang.

Kata Tisha, PSSI sudah menerima apa saja yang diminta oleh negara peserta Piala Dunia 2018 tersebut sebelum tiba di Jakarta.

Dijadwalkan Islandia akan melakoni dua pertandingan persahabatan di Indonesia.

Lawan pertama adalah Indonesia Selection yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, pada Kamis (11/1/2018), dan kedua menghadapi timnas U-23 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (14/1/2018).

"Setiap timnas berbeda-beda, seperti Islandia ini kami terbangkan ke Jawa, dan mereka harus beristirahat dahulu ketika datang. Setelah itu baru mereka terbang ke Jawa," kata Tisha.

"Ini lebih kepada regulasinya mereka seperti kami kalau mengirimkan timnas ke luar ya ada aturannya. Sama jadi mereka ada aturannya dan mereka maunya itu di sekitaran Pulau Jawa," ucap Tisha mengakhiri.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X