Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dua Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Sangat Berkembang di Mata Luis Milla

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 20 Januari 2018 | 14:05 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla bersama dua asistennya Miguel Gandia dan Eduardo Perez saat menjalani pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia di lapangan ABC Senayan, Jakarta.
FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla bersama dua asistennya Miguel Gandia dan Eduardo Perez saat menjalani pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia di lapangan ABC Senayan, Jakarta.

Timnas U-23 Indonesia saat ini masih menggelar pemusatan latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat.

Ada dua pemain timnas U-23 yang dinilai sangat berkembang oleh Luis Milla selaku pelatih kepala.

Hal itu pun disampaikan langsung oleh asisten pelatih timnas U-23, Bima Sakti, yang sebelumnya diberitahukan oleh Milla.

Kedua pemain itu adalah winger Persib Bandung, Febri Hariyadi, dan pemain anyar Persebaya Surabaya, Osvaldo Haay.

"Pemain yang paling signifikan Febri dan Osvaldo, tapi saya pikir semua pemain punya kelebihan masing-masing," kata Bima Sakti.


Aksi Febri Hariyadi saat menghadapi Timnas Guyana di Laga Pesahabatan, Sabtu (25/11/2017)(FERISETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Kedua pemain itu memang ditempatkan di sisi sayap kanan dan kiri saat tim Merah Putih melangsungkan laga uji coba.

(Baca Juga: Bali United dan Persija Jakarta Punya Perjanjian Saling Menguntungkan di Kompetisi Level Asia)

Bima Sakti pun menyampaikan kelebihan yang Febri dan Osvaldo miliki.

"Faktor kecepatan dan kolaborasi dengan pemain lainnya," kata Bima Sakti.

Lebih lanjut Bima Sakti juga menyampaikan perkembangan para pemain baru yang dipanggil Luis Milla.

Dari 24 nama yang mengikuti pemusatan latihan, ada lima pemain timnas U-19 Indonesia, yakni Muhammad Iqbal, Egy Maulana Vikri, Rachmat Irianto, Saddil Ramdani, dan Feby Eka Putra.

(Baca Juga: Bagi Cristian 'El Loco' Gonzales, Usia Hanyalah Deretan Angka yang Bisu)


Gelandang Persebaya Surabaya, Irfan Jaya, saat mengikuti training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Rabu (17/1/2018) pagi WIB.(FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Tak hanya itu, ada pemain baru yang dipanggil Luis Milla, bahkan bukan level timnas, yakni winger Persebaya, Irfan Jaya.

Bima Sakti mengatakan Luis Milla puas dengan perkembangan mereka semua.

"Beberapa pemain yang baru mereka adaptasi dengan pemain lama kemudian coach Luis Milla juga sangat puas dengan kinerja mereka," kata Bima Sakti.

Pemusatan latihan timnas U-23 akan berakhir pada Minggu (21/1/2018).

Nantinya Milla akan menggelar game internal di Lapangan ABC Senayan untuk melihat kemampuan terakhir anak-anak asuhnya sebelum dikembalikan ke klub masing-masing.


Editor : Stefanus Aranditio
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X