Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Indra Sjafri Ungkap Perbedaan Timnas U-19 Sekarang dengan Era Evan Dimas

By Adif Setiyoko - Senin, 21 Mei 2018 | 18:57 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri memberikan keterangan  pada hari ketiga sesi pemusatan latihan di Stadion Atletik Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Senin (21/5/2018).
ADIF SETYOKO/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri memberikan keterangan pada hari ketiga sesi pemusatan latihan di Stadion Atletik Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Senin (21/5/2018).

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri mengungkapkan keadaan terkini anak asuhnya.

Bahkan, Indra Sjafri juga membeberkan sejumlah perbedaan antara timnas U-19 Indonesia yang sekarang ini dengan skuat Garuda Nusantara era Evan Dimas.

Menurut pelatih berusia 55 tahun itu, berbeda dengan timnas U-19 era Evan Dimas, sebagian besar pemain yang tergabung dalam skuat Garuda Nusantara saat ini telah memiliki klub.

Kondisi ini, kata Indra, yang meringankan bebannya dalam menangani timnas U-19.

(Baca juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)

Hasilnya, skuat Garuda Nusantara tak membutuhkan waktu lama untuk menggelar pemusatan latihan.

Hal ini dikatakan mantan juru racik Bali United tersebut seusai menggelar latihan hari ketiga dalam sesi training camp (TC) timnas U-19.

Latihan terlaksana  di Stadion Atletik Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Senin (21/5/2018).

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

”Ini perbedaan timnas U-19 era Evan Dimas dengan timnas U-19 era yang sekarang," kata Indra Sjafri, kepada awak media termasuk BolaSport.com.

”Kami tidak menggelar pemusatan latihan yang lama. Karena hampir seluruh pemain saat ini telah bermain di klub, bahkan banyak yang bermain di Liga 1.”

Seharusnya, jelas Indra Sjafri, setiap klub di Indonesia memiliki peran penting dalam membentuk pesepak bola muda Tanah Air.

(Baca juga: Dikritik Fan Selangor FA dan Diusulkan Didepak, Ilham Udin Akhirnya Buat Pengakuan Mengejutkan)

Menurut Indra, tugas itulah yang semestinya menjadi kewajiban klub-klub profesional di Indonesia.

”Jadi jangan seperti era Evan Dimas, yang mana pemain itu dibentuk oleh timnas dan klub yang menikmati, seharusnya logika itu dibalik," ujar Indra.

"Harusnya, klub yang membentuk serta melahirkan pemain dan timnas yang seharusnya menikmati," katanya menegaskan.

(Baca juga: Keputusan Pemain Persija di Lamongan dan Makna Ramadan untuk Sepak Bola Indonesia)

Bersama Evan Dimas dkk, Indra Sjafri menyimpan memori indah medio 2013.

Kala itu, Indra Sjafri bersama skuat Garuda Nusantara sukses membawa pulang gelar juara Piala AFF U-19 2013.

Timnas U-19 Indonesia berhasil memastikan sebagai jawara turnamen seusai menumbangkan Vietnam di partai puncak lewat babak adu penalti.

(Baca juga: Pemain Terbaik Dunia 2006 Terancam Menganggur, Efek dari Krisis Juara Liga Super China)



Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X