Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI dan Luis Milla Belum Deal Nilai Kontrak

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 18 September 2018 | 13:30 WIB
                        Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, memberikan instruksi pada laga PSSI Anniversary Cup 2018 kontra timnas u-23 Korea Utara di Stadion Pakansari, Bogor, pada 30 April 2018.
MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, memberikan instruksi pada laga PSSI Anniversary Cup 2018 kontra timnas u-23 Korea Utara di Stadion Pakansari, Bogor, pada 30 April 2018.

Banyak pemberitaan yang menyebutkan bahwa pelatih asal Spanyol, Luis Milla, sudah sepakat untuk kembali melatih timnas Indonesia satu tahun ke depan. 

Namun ternyata, Luis Milla dan PSSI masih membahas nilai kontrak yang sampai saat ini belum menemui titik temu.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, menyebutkan Luis Milla hanya mengatakan ia berkeinginan kembali untuk menjadi pelatih tim Merah Putih.

Kabar itu setidaknya sudah membuat PSSI senang dikarenakan sebelumnya Luis Milla belum merespons tawaran dari federasi sepak bola Indonesia tersebut.

Kendati demikian, mantan pemain Real Madrid itu belum bisa langsung datang ke Indonesia untuk bertemu PSSI dalam waktu dekat.

Sebab, Luis Milla saat ini sedang mengurus lisensi UEFA Pro nya di negaranya, Spanyol.

(Baca Juga: Ambisi Frank Lampard Rekrut John Terry Tersandung Gaji)

"Luis Milla sudah memberikan jawaban bahwa ia ingin melatih kembali timnas Indonesia, namun ia baru datang pada 9 Oktober 2018 karena saat ini ia sedang ada kursus lisensi UEFA Pro di Spanyol," kata Tisha saat dihubungi BolaSport.com, Selasa (18/9/2018).

Tisha menambahkan, komunikasi yang dilakukan PSSI kepada Luis Milla masih membahas fasilitas.

Sebelumnya, Tisha sempat mengatakan bahwa ada beberapa fasilitas yang diminta Luis Milla kepada PSSI bila setuju kembali melatih timnas Indonesia.

Belum diketahui fasilitas apa yang diminta mantan pemain Barcelona itu kepada PSSI.

Namun sepertinya fasilitas itu tampak keberatan dikabulkan oleh PSSI.

Kabarnya Luis Milla memiliki kisaran gaji yang sangat mahal yakni Rp 2 miliar perbulan.

Gaji tersebut belum termasuk untuk membayar dua asisten pelatih Luis Milla di timnas Indonesia saat itu yakni Miguel Gandia dan Eduardo Perez.

"Sampai sekarang belum ada kata sepakat dengan nilai kontrak, baru mengetahui ia ingin melatih timnas Indonesia," ucap Tisha.

"Nanti pada 9 Oktober ketika Luis Milla datang, kami baru membahas nilai kontraknya berapa, sekarang masih berkomunikasi tentang fasilitas," kata Tisha menambahkan.

(Baca Juga: Pelatih PSV Eindhoven Izinkan Pemainnya Berebut Jersey Lionel Messi)

Menurut Tisha, kehadiran Luis Milla ke Indonesia pada 9 Oktober 2018 sangat mepet.

Sebab, dalam waktu beberapa hari ke depan, timnas Indonesia harus segera mendaftarkan siapa saja pemain dan pelatih untuk berlaga di Piala AFF 2018 yang bergulir pada 8 November sampai 15 Desember mendatang.

"Tentu saja itu sangat mepet karena pada 10 Oktober kami harus bertanding melawan timnas Myanmar dan beberapa hari kemudian PSSI juga harus mendaftarkan nama dan pelatih untuk Piala AFF 2018," kata Tisha.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Eksplorasi Gila Pelatih NEC Nijmegen Beri Ide Baru Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia: Mainkan Calvin Verdonk di Bek Kanan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X