Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Siap Tukangi Garuda, Teco Ungkit Pengalaman Melatih Douglas Costa Cs di Timnas U-20 Brasil

By Muhammad Robbani - Kamis, 29 November 2018 | 18:45 WIB
  Ekspresi pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, dalam pertandingan kelima Grup H Piala AFC 2018 melawan Johor Darul Takzim di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018).
GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM
Ekspresi pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, dalam pertandingan kelima Grup H Piala AFC 2018 melawan Johor Darul Takzim di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018).

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, akhir-akhir ini diisukan menjadi salah satu kandidat juru taktik baru timnas Indonesia.

Kabar ini bermula dari pernyataan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yunus Nusi, bahwa calon pelatih timnas Indonesia bisa saja berasal dari dua klub teratas Liga 1 musim 2018.

Sehingga nama pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts dan Stefano Cugurra disebut-sebut masuk radar PSSI.

Saat ditanya soal kemungkinan melatih timnas Indonesia, Teco merasa sudah cukup berpengalaman karena pernah melatih dua timnas berbeda.

Dia pernah melatih timnas U-16 Thailand dan timnas U-20 Brasil, meski keduanya sebagai asisten pelatih.

Pria yang sebelumnya berkarier di Thailand sebagai pelatih selama tujuh tahun itu juga sedikit menceritakan sedikit pengalamannya saat melatih timnas U-20 Brasil.

(Baca juga: Eksklusif Pelatih Persija - Bicara Persaingan Ketat Liga 1 hingga Harapan untuk Timnas Indonesia)

Dia mengungkapkan bahwa saat itu timnas U-20 Brasil diperkuat oleh winger Juventus yakni Douglas Costa.

Dari penelusuran BolaSport.com, Douglas Costa memperkuat timnas U-20 Brasil pada Piala Dunia U-20 2009 di Mesir.

Selain Douglas Costa, Brasil U-20 saat itu diperkuat pemain-pemain yang kini sudah tak asing buat pecinta sepak bola dalam negeri seperti Ganso, ataupun Alex Teixeira.

Pada ajang itu, timnas U-20 Brasil menjadi runner-up setelah kalah 3-4 dari timnas U-20 Ghana lewat drama adu penalti pada babak final.

(Baca juga: Teco Rela Tinggalkan Persija demi Timnas Indonesia)

Teco mengaku bangga pernah melatih Douglas Costa yang kini menjadi pemain utama raksasa Italia itu setelah sebelumnya lebih dulu memperkuat Bayern Muenchen.

"Waktu di Brasil U-20 saya sebagai asisten pelatih, ada Douglas Costa dalam tim," kata Stefano Cugurra alias Teco kepada wartawan, Rabu (28/11/2018).


Stefano Cugurra (paling kiri) saat menjadi asisten pelatih timnas U-20 Brasil, duduk berdampingan bersama Ganso (tengah), dan Douglas Costa (paling kanan).(instagram.com/stefanocugurra)

"Dia adalah pemain yang sudah 'jadi' dibanding pemain-pemain lainnya. Waktu itu dia masih main di Gremio, ya dia pemain yang paling siap," ujarnya singkat.

Stefano Cugurra tak menampik bahwa melatih timnas Indonesia merupakan tugas menantang yang tak akan dilewatkan jika ada kesempatan datang kepadanya.

Terlebih kontraknya bersama Persija juga akan habis pada akhir Desember 2018, sehingga peluang untuk mengambil tugas itu terbuka lebar.

"Semua pelatih punya target sendiri. Waktu kamu bisa melatih timnas, kamu mungkin yang terbaik dari liga," tuturnya.

"Saya pikir buat CV (Curriculum vitae) saya sangat bagus, apalagi sudah pernah melatih dua timnas yaitu Brasil U-20 dan Thailand U-16. Jika bisa jadi pelatih timnas yang ketiga kalinya pasti sangat bagus," ucapnya.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X