Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Presiden Selangor FA Minta Evan Dimas dan Ilham Udin Datang 22 Desember 2017

By Ragil Darmawan - Selasa, 19 Desember 2017 | 17:16 WIB
Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn dituntut menepati janji sesuai kontrak di Selangor FA.
INSTAGRAM.COM/EVHANDIMAS
Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn dituntut menepati janji sesuai kontrak di Selangor FA.

Presiden Persatuan Sepak Bola Selangor (FAS) Datuk Seri Subahan sudah membuat jadwal ketat terhadap Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn.

Seperti dikutip BolaSport.com dari surat kabar Malaysia, Berita Harian, yang diunggah akun Instagram @selangorfans_official, Datuk Seri Subahan menegaskan bahwa Evan Dimas dan Ilham Udin harus segera memberikan laporan soal kepindahannya ke Selangor FA.

Laporan tersebut harus disampaikan pada Jumat (22/12/2017) disertai dengan mengikuti sesi latihan tim Selangor FA.

Seperti diketahui, kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Selangor FA mengalami sedikit kendala.

Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi memberikan komentar pedas ketika mendengar kabar Evan Dimas dan Ilham Udin sepakat membela klub asal Malaysia tersebut.

Menurut Edy Rahmayadi, Evan Dimas dan Ilham Udin kurang memiliki jiwa nasionalisme.

Edy Rahmayadi juga takut Selangor FA tidak memberikan izin ketika Evan Dimas dan Ilham Udin dipanggil Luis Milla untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia untuk persiapan menghadapi Asian Games 2018.

(Baca Juga: Ternyata Ini Alasan di Balik Keputusan Edy Rahmayadi Larang Pemain ke Liga Malaysia)

Persatuan Sepak Bola Malaysia (FAM) meyakini bahwa PSSI tidak bermaksud menghalangi kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Selangor FA.

Menurut Sekretaris Jenderal FAM Datuk Hamidin Mohd Amin, PSSI hanya memberikan sebuah nasihat kepada para pemainnya.

"Mereka (PSSI) telah menghubungi saya dan menjelaskan hal yang sebenarnya," ujar Datuk Hamidin.

"Soal hal itu mereka lebih kepada nasihat terhadap pemain, bukan menghalangi kepindahan pemain ke Malaysia."

"Pemain tetap memiliki hak untuk menentukan tujuan mereka," tambah Datuk Hamidin.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X