Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah 42 Tahun Akhirnya Pabrikan Legendaris Ini Kembali ke Ajang Balap MotoGP

By Samsul Ngarifin - Kamis, 17 Mei 2018 | 14:25 WIB
Giacomo Agostini saat menggeber MV Agusta 500cc pada GP Australia tahun 1976.
DOK. AMCN.COM.AU
Giacomo Agostini saat menggeber MV Agusta 500cc pada GP Australia tahun 1976.

Pabrikan asal Italia, MV Agusta, memastikan diri kembali mengikuti ajang balap MotoGP pada musim depan.

Pabrikan yang memiliki sejarah panjang di ajang balap MotoGP itu akan kembali berpartisipasi dalam Kejuaraan Dunia Grand Prix di kategori Moto2.

MV Agusta mulai berkompetisi di ajang balap motor Grand Prix pada 1948 dan memutuskan berhenti pada 1976.

Pabrikan asal Italia itu akan turun di kelas Moto2 usai bekerja sama dengan salah satu tim peserta Moto2, tim Forward Racing.

Antara MV Agusta dan tim Forward Racing telah mencapai kesepakatan jangka panjang, yakni emapt tahun dengan opsi perpanjangan empat tahun.

(Baca Juga: Zarco Bisa Buat Yamaha Kacau jika Mampu Pecundangi Rossi dan Vinales)

Salah satu alasan MV Agusta bersedia berkompetisi di kelas Moto2 adalah mereka sudah mengenal mesin Triumph 3 silinder yang menggantikan mesin Honda mulai musim depan.

Bos tim Forward Racing, Giovanni Cuzari, mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan persiapan beberapa bulan.

"Kami sudah bekerja selama beberapa bulan, jika secepat itu indah, maka kami akan langsung menang," kata Giovanni Cuzari dikutip BolaSport.com dari GPOne.

MV Agusta tidak akan bekerja sendirian, karena tim Forward Racing juga berkolaborasi dengan Suter untuk membangun swingarm.

"Brian Gillen (Direktur Teknis MV Agusta) akan mengepalai proyek, dan sasis akan dirancang di bawah bimbingannya, sementara Suter akan berkolaborasi dengan kami dalam hal swingarm. Saya tidak berpikir kami bisa datang dengan campuran lebih baik."

(Baca Juga: Umumkan Sponsor Baru, Ducati Selangkah Lagi Amankan Andrea Dovizioso?)

Bahkan Cuzari dan Giovanni Castiglioni (Bos MV Agusta) memiliki mimpi suatu saat bisa turun di kelas MotoGP.

MV Agusta pernah mendominasi ajang balap motor Grand Prix pada tahun 1952 hingga1974 di semua kelas (500cc, 350cc, 250cc, dan 125cc).

Pabrikan Italia itu sudah memenangkan 275 Grand Prix, menjuarai 37 kejuaraan dunia konstruktor, dan 38 titel juara dunia.

Giacomo Agostini adalah salah satu pebalap yang memiliki karier cemerlang bersama MV Agusta, di mana sudah meraih 13 gelar juara dunia di kelas 500cc dan 350 cc.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : gpone.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X