Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jonas Folger Kembali Jajal Mesin Triumph Bersama Kalex

By Samsul Ngarifin - Minggu, 8 Juli 2018 | 00:29 WIB
Jonas Folger (memakai headset) saat bersiap-siap untuk mengikuti salah satu seri balapan MotoGP.
Instagram.com/jonasfolger94
Jonas Folger (memakai headset) saat bersiap-siap untuk mengikuti salah satu seri balapan MotoGP.

Mantan pebalap Yamaha Tech3, Jonas Folger, kembali melakukan tes bersama Kalex di Autodromo Brno, Rep Ceska, 4-5 Juli 2018.

Ini adalah kali kedua Jonas Folger melakukan tes bersama Kalex untuk menguji mesin Triumph 765cc yang akan menggantikan mesin Honda pada musim 2019.

Sebelumnya Jonas Folger melakukan tes di MotorLand Aragon, Spanyol, 19-21 Juni 2018.

Pada tes di Autodromo Brno, Jonas Folger berhasil mencatatkan waktu putaran terbaik 2 menit 3 detik.

Catatan waktu tersebut sangat tipis jika dibandingkan dengan waktu putaran Mattia Pasini saat sesi kualifikasi Moto2 GP Rep. Ceska tahun lalu.

Saat itu pebalap berkebangsaan Italia itu berhasil mencatatkan waktu putaran 2 menit 2,6 detik.

Mengenai tes Brno, CEO Kalex, Alex Baumgartel, mengungkapkan alasan pihaknya tidak mengabarkan jika Jonas Folger ikut tes.

(Baca Juga: Tampil di Kandang Rossi, Galang Hendra Raih Pole Position Keduanya pada Musim Ini)

"Saya berjanji pada Jonas Folger bahwa kami tidak akan memberitahu siapa pun sebelum tes," kata Alex Baumgartel.

"Dia benar-benar tidak ingin pers mengetahuinya, dia tidak ingin ditanyai tentang tes," lanjutnya.

Adapun Kalex masih akan melakukan pengembangan sasis bersama Jonas Folger, yang berpengalaman dengan ECU Magneti Marelli.

"Pada saat ini, sepertinya kami sedang menguji bersama Jonas Folger dulu. Dia belum siap untuk mengatakan bagaimana dia akan pergi," ujar Baumgartel.

"Tetapi jika ada kemungkinan, kami ingin memanfaatkan pengetahuan berharga Jonas Folger, yang juga memiliki pengalaman MotoGP dengan Magneti Marelli," lanjutnya.

Mengenai masa depan Jonas Folger, bos Kalex itu mengatakan dirinya tidak mengetahui apakah pebalap Jerman tersebut bakal kembali melakukan balapan penuh pada musim 2019.

Jonas Folger tidak sendiri melakukan tes di Brno. Pasalnya, pebalap tim Repsol Honda, LCR Honda, Marc VDS (MotoGP dan Moto2), dan Idemitsu juga melakukan tes di sirkuit tersebut.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : speedweek.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X