Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sempat Dirawat di Rumah Sakit, Aleix Espargaro Sudah Diperbolehkan Pulang

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 21 Juli 2018 | 20:58 WIB
Pebalap Aprilia, Aleix Espargaro.
DOK. MOTOGP
Pebalap Aprilia, Aleix Espargaro.

Kabar gembira datang dari pebalap tim Aprilia, Aleix Espargaro, yang sebelumnya dirawat karena mengalami kecelakaan pada seri balap MotoGP Jerman, Jumat (15/7/2018).

Aleix Espargaro seebelumnya harus rela tidak mengikuti sesi balapan GP Jerman lantaran mengalami kecelakaan saat sesi warm-up atau pemanasan.

Akibat peristiwa tersebut, Aleix Espargaro harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

Tindakan tersebut diambil karena sang pebalap mengalami cedera berupa trauma thoraks.

Saat itu Aleix Espargaro terjatuh dari motornya dan terseret hingga menabrak dinding pembatas.

(Baca juga: Resmi! Tim Pabrikan Yamaha Bakal Ganti Nama Mulai Musim Depan)

Namun demikian, Aleix Espargaro sepertinya sudah pulih dari cedera setelah sepekan berlalu.

Dilansir BolaSport.com dari Motorsport, Espargaro sudah diizinkan pulang dari rumah sakit.

Hal tersebut juga diperkuat dengan unggahan foto di Instagram pribadi milik Aleix Espargaro.

 

A post shared by Aleix 41 (@aleixespargaro) on

Dalam unggahan foto tersebut, terlihat Espargaro sedang berada di rumah bersama dengan istri dan anak-anaknya.

Saudara dari pebalap KTM, Pol Espargaro, itu juga diharapkan bisa pulih sepenuhnya pada seri balap berikutnya.

Kejuaraan MotoGP musim 2018 akan berlanjut dengan seri balap ke-10 GP Republik Ceska yang digelar pada 3-5 Agustus mendatang di Sirkuit Brno.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Motorsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X