Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Maverick Vinales Gerah karena Masalah dengan Kepala Mekaniknya Masih Diungkit

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 11 Agustus 2018 | 21:04 WIB
 Maverick Vinales berdiskusi dengan Ramon Forcada saat tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (28/1/2018).
YAMAHAMOTOGP.COM
Maverick Vinales berdiskusi dengan Ramon Forcada saat tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (28/1/2018).

Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengaku gerah dengan kabar perpisahannya dengan kepala mekaniknya, Ramon Forcada.

Sebelumnya, muncul kabar jika penyebab performa buruk Maverick Vinales akhir-akhir ini karena buruknya relasi dengan Ramon Forcada.

Namun, masa depan keduanya saat ini sudah jelas, karena Maverick Vinales sudah menunjuk Esteban Garcis sebagai pengganti Ramon Forcada musim depan.

Vinales membantah bahwa penurunan performanya disebabkan oleh relasi buruk dengan mantan kepala mekanik Jorge Lorenzo itu.

"Ini terlalu panjang, ceritanya dengan Ramon. Itu baik-baik saja, kami bekerja dengan baik, sepeda motor tidak berfungsi tetapi saya pikir kesalahan tidak di tangan kami sekarang," kata Maverick Vinales dikutip BolaSport.com dari Crash.

“Kami mencoba yang terbaik dan juga Forcada mencoba yang terbaik setiap kali, jadi tolong itu sudah selesai. Bagi saya itu normal dan itu harus normal," tuturnya.

(Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2018 - Marquez Asapi Duo Ducati, Rossi Makin Terpuruk)

Seperti diketahui, saat ini Yamaha masih bermasalah pada perangkat elektronik mereka.

Masalah itulah yang membuat dirinya dan Valentino Rossi memiliki penampilan yang inkonsisten setiap kali menjalani seri balap.

"Masalah (elektronik) yang kami hadapi di luar dari box kami, bukan dalam kendali kami, jadi kami perlu tetap fokus dan mendorong untuk melihat apakah kami bisa menyelesaikan masalah ini," tutur Vinales lagi.

Sejauh ini, Yamaha belum membawa upgrade yang berdampak signifikan perihal perangkat elektronik.

Pada tes MotoGP di Brno, Rep Ceska, kemarin, Valentino Rossi yang turun sendirian mengatakan bahwa belum ada kemajuan berarti.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : crash.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X