Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shinta Ainni Geluti Bisnis Kue Brownies di Tengah Kesibukan Kompetisi Proliga 2018

By Delia Mustikasari - Sabtu, 3 Maret 2018 | 09:44 WIB
Pebola voli putri Jakarta Pertamina Energi, Shinta Ainni Fathurrahmi, berpose seusai laga melawan Jakarta PGN Popsivo Polwan pada putaran kedua seri pertama Proliga 2018 yang berlangsung di GOR Purna Krida, Denpasar, Bali, Jumat (2/3/2018).
DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM
Pebola voli putri Jakarta Pertamina Energi, Shinta Ainni Fathurrahmi, berpose seusai laga melawan Jakarta PGN Popsivo Polwan pada putaran kedua seri pertama Proliga 2018 yang berlangsung di GOR Purna Krida, Denpasar, Bali, Jumat (2/3/2018).

Kesibukan berkompetisi pada Proliga 2018 tidak membuat pebola voli putri Jakarta Pertamina Energi, Shinta Ainni Fathurrahmi melakoni kegiatan lain yaitu berbisnis.

Perempuan kelahiran 29 September 1992 ini memiliki minat dalam bidang kue dan roti. Tahun lalu, Shinta merintis usaha kue brownies buatannya sendiri.

"Basic-nya, saya adalah seorang pastry chef karena mengambil jurusan food and beverage di Horison Hotel Bekasi," kata Shinta saat ditemui BolaSport.com di GOR Purna Krida, Denpasar, Jumat (2/3/2018).

"Awalnya saya mencoba resep baru saat libur latihan Sabtu-Minggu. Saat kembali berlatih, saya membawa kue brownies buatan sendiri untuk dicicipi teman-teman. Ternyata banyak yang suka dan memesan kue brownies," ucap Shinta.

(Baca juga: Proliga 2018 - Tim Putra BNI Tak Siapkan Strategi Khusus untuk Hadapi Samator)

Shinta belum berpikir untuk rutin membuat kue brownies tersebut karena dia masih menjalani persiapan Proliga 2018.

"Biasanya saya melayani pre-order sebanyak 50 kotak. Karena peminatnya banyak, saya mulai menjualnya di ruko. Semua kue saya yang membuatnya dibantu oleh keluarga," aku Shinta yang mengaku meracik sendiri resep brownies kreasinya dengan merk see.n.ta.

"Pemain asing Pertamina, Alexander Minic (Montenegro) dan Anna Stephaniuk (Ukranina) sering menitip 100 kotak brownies untuk dibawa pulang ke negara masing-masing. Jadi, brownies saya sudah sampai luar negeri," kata Shinta yang melepas masa lajang pada Desember lalu ini.

Meski baru, Sinta sudah membuat tujuh varian kue brownie yakni brownies original, kacang mede, brownies kopi, brownies marshmellow, greentea, brownies cookies, dan banyak lagi.

Tak hanya brownies, Shinta juga menjual cheesecake, kue kering, hingga kue ulang tahun.

"Rencananya usaha ini untuk aset masa depan saya kalau nanti sudah punya anak. Untuk karier di voli, saya ingin terus bermain hingga tahun depan. Tetapi, kalau diberi anugerah anak, saya akan fokus menjadi ibu sambil tetap berbisnis," ujar Shinta.

Saat ini, Shinta tengah mempersiapkan diri menjalani laga berikutnya melawan Bekasi BVN pada Minggu (4/3/2018).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X