Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

10 Pemain yang Patut Diwaspadai di Piala AFC 2018, Ada Striker Naturalisasi Indonesia

By Adif Setiyoko - Senin, 5 Februari 2018 | 22:07 WIB
Trofi Piala AFC
THE-AFC.COM
Trofi Piala AFC

 Jelang bergulirnya fase grup Piala AFC 2018 mulai pada Sabtu (10/2/2018), Asosiasi Sepak Bola Asia (AFC) telah merilis 10 pesepakbola yang patut diwaspadai pada kompetisi kasta kedua Benua Kuning ini.

Dari 10 pemain yang dalam daftar tersebut, muncul satu nama yang menjadi kebanggan pecinta sepak bola Indonesia.

Berikut BolaSport.com menyajikan 10 pemain yang wajib diwaspadai menurut AFC pada Piala AFC 2018:

(Baca Juga: Luis Milla Ingin Pemain Belanda Milik Bali United Ini Dinaturalisasi)

10. Safiq Rahim


Safiq Rahim, pemain klub asal Malaysia, Johor Darul Ta'zim(www.the-afc.com)

Safiq Rahim merupakan salah satu aktor penting di balik kesuksesan Johor Darul Takzim saat merengkuh gelar juara Piala AFC 2015.

(Baca Juga: Baru Cetak 1 Gol, Calon Pemain Naturalisasi Ini Berambisi Raih Gelar Pencetak Gol Terbanyak Piala Presiden)

Pilar berusia 30 tahun ini menempati pos gelandang serang di JDT.

Dia juga merupakan kapten timnas Malaysia.

Gelandang jebolan Johor U-19 ini sempat dianggap menjadi salah satu gelandang terbaik pada eranya.

9. Hussein Ali


Hussein Ali (Al Zawraa)(www.the-afc.com)

Saat ini, Hussein Ali membela klub asal Irak, Al Zawraa.

Ali adalah pemain muda anggota timnas U-23 Irak.

(Baca Juga: Klub yang Sempat Diundang Madura United Berpeluang 'Pulangkan' Andik Vermansah ke Malaysia)

Pemain yang berposisi sebagai playmaker ini masih berusia 21 tahun.

Dia dianggap pesepak bola yang bisa bermain di beberapa posisi.

Di lapangan tengah, Ali mampu mengemban tugas menjadi gelandang, sayap, bahkan piawai jadi playmaker

8. Le Van Thang


Le Van Thang (Thanh Hoa)(www.the-afc.com)

Striker asal Vietnam ini membela Thanh Hoa.

Pesepak bola berusia 27 tahun tersebut dianggap menjadi ancaman di depan gawang lawan.

Pemain timnas Vietnam ini juga tercatat sebagai pencetak gol terbanyak Liga Vietnam (V-League 1) pada musim 2015.

Saat itu, dia berseragam Hai Phong FC.

(Baca Juga: Kekhawatiran Bali United Soal Ancaman Pemain Naturalisasi Madura United Terbukti)

7. Hammadi Ahmed


Hammadi Ahmed (Air Force Club)(www.the-afc.com)

Hammadi Ahmed merupakan penyerang tim asal Irak, Air Force Club.

Sebelumnya, pemain berusia 28 tahun ini sukses mendapat dua penghargaan individu pada gelaran Piala AFC 2016.

Tercatat, ia memperoleh gelar sebagai most valuable player (MVP) final dan pencetak gol terbanyak Piala AFC 2016.

Pada tahun yang sama, ia dinobatkan sebagai AFC Player of the Year.

6. Bienvenido Maranon


Bienvenido Maranon (Ceres Negros)(www.the-afc.com)

Bienvenido Maranon merupakan winger klub asal Filipina, Ceres Negros.

Pemain berusia 31 tahun ini berhasil membawa klubnya mencatatkan pencapaian gemilang pada Piala AFC 2017.

Selama gelaran tersebut, Maranon sukses mencatatkan delapan gol.

5. Nikola Stosic


Nikola Stosic (FC Istiklol)(www.the-afc.com)

Nikola Stosic menjadi salah satu pemain yang berposisi di penjaga gawang yang masuk dalam daftar ini.

Kiper asal Serbia ini membela klub Tajikistan, FC Istiklol.

Pesepak bola berusia 23 tahun ini membela Istiklol sejak 2013.

(Baca Juga: Membelah Fokus ke Piala Presiden dan Piala AFC, Ini Komentar Pelatih Bali United)

Nikola Stosic mencuat seusai ia mencatatkan sebuah penyelamatan tendangan penalti pada partai puncak Piala AFC 2017.

Kendati demikian, ia gagal membawa klubnya merengkuh gelar juara seusai ditaklukan klub asal Irak, Al-Quwa Al-Jawiya atau Army Force Club, dengan skor 0-1.

4. Andrei Ionescu


Andrei Ionescu (Aizawl FC)(www.the-afc.com)

Andrei Ionescu merupakan pemain klub yang berasal dari India, Aizawl FC.

Pemain yang berpaspor Rumania ini tercatat pernah menjadi bagian dari timnas U-19 dan U-21 Rumania.

Sejak memperkuat Aizawl per Agustus 2017, pemain berusia 29 tahun ini telah menyumbangkan sejumlah assist dan gol.

3. Kim Yu-song


Kim Yu-song (April 24 Sports Club/4.25 SC)(www.the-afc.com)

Kim Yu-song merupakan pemain yang membela klub Korea Utara, April 24 Sports Club (4.25 SC).

Pemain yang biasa dipercaya mengisi lini serang ini menjadi top scorer klubnya pada Piala AFC 2017 dengan catatan sembilan gol.

Penyerang yang berusia 23 tahun ini berhasil mencuri perhatian publik saat mencetak lima gol pada pertandingan Piala AFC 2017 melawan klub asal Mongolia, Erchim FC.

2. Raja Rafe


Raja Rafe (Al Wahfa SC)(www.the-afc.com)

Mantan penyerang timnas Suriah ini merupakan sosok pemain yang berpengalaman.

Saat ini, ia berseragam klub asal negerinya, Al Wahfa SC.

Dia merupakan pencetak gol terbanyak Liga Suriah pada tiga musim yang berbeda, yakni 2004, 2005 dan 2008.

1. Ilija Spasojevic


Striker Bali United, Ilija Spasojevic, beraksi pada laga babak kualifikasi Liga Champions Asia 2018 kontra Tampines Rovers di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (16/1/2018)(YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Musim ini, Ilija Spasojevic menjadi tulang punggung di lini serang Bali United.

Striker naturalisasi Indonesia ini diharapkan mampu menggantikan peran striker asal Belanda yang sebelumnya menjadi kran gol bagi skuat asuhan Widodo Cahyono Putro, Sylvano Comvalius.

(Baca Juga: Luis Milla Ingin Pemain Belanda Milik Bali United Ini Dinaturalisasi)

Selain itu, penyerang kelahiran Montenegro ini telah menjadi salah satu pemain yang paling produktif di jagat sepak bola Indonesia pada beberapa tahun terakhir.


Editor : Estu Santoso
Sumber : www.the-afc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X