Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terens Puhiri Masuk Daftar Pemain yang Patut Diwaspadai Liga Thailand Musim 2018

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Kamis, 8 Februari 2018 | 22:31 WIB
Winger asal Indonesia dengan seragam Port FC, Terens Puhiri melakoni laga kontra Chiangrai United FC pada laga turnamen pra-musim Leo Cup 2018 di Stadion At 700 Anniversary, Chiangmai, Selasa (9/1/2018) malam.
Football Forward Thailand
Winger asal Indonesia dengan seragam Port FC, Terens Puhiri melakoni laga kontra Chiangrai United FC pada laga turnamen pra-musim Leo Cup 2018 di Stadion At 700 Anniversary, Chiangmai, Selasa (9/1/2018) malam.

Laman resmi Liga Thailand atau Thai League baru saja merilis daftar 10 pemain yang patut diwaspadai pada musim 2018.

Liga Thailand musim 2018 akan dimulai pada hari Jumat (9/2/2018).

Seluruh klub Liga Thailand tentunya sudah mempersiapkan dengan matang skuat mereka masing-masing.

Laman resmi Liga Thailand pun membuat daftar 10 pemain yang patut untuk disaksikan pada musim 2018.

Dalam daftar tersebut seluruh pemain yang terpilih berasal dari luar Thailand.

(Baca Juga: Viral, Presiden Klub Terlibat Skandal dengan Pemain Guncang Sepak Bola Paraguay)

Menariknya, dalam daftar tersebut terdapat nama dua pemain jebolan Liga 1 yakni Sylvano Comvalius dan Terens Puhiri.

Seperti diketahui, kedua pemain tersebut memutuskan untuk hengkang ke Thailand pada musim 2018.

Tentu bukan tanpa alasan kedua pemain tersebut dipilih.

Comvalius berhasil menjadi top scorer Liga 1 pada musim perdananya di Indonesia dengan torehan 37 gol.

Jumlah tersebut sekaligus melewati torehan top scorer sepanjang masa Liga Indonesia, Peri Sandria.

"Dengan 37 gol musim lalu, Comvalius akan jadi pemain kunci Suphanburi," tulis laman Thai League.

Comvalius juga sudah membuka keran golnya untuk Suphanburi pada laga pramusim.

Sementara itu untuk Terens Puhiri yang bergabung dengan Thai Port FC, ia patut menjadi sorotan karena gol sensasionalnya pada musim lalu ke gawang Mitra Kukar.

(Baca Juga: Bawa Selangor ke Puncak, Ini Komentar Evan Dimas)

Terens memang terkenal dengan kecepatan yang ia miliki.

Ia juga sudah menunjukkan aksi kecepatannya pada laga-laga pramusim Thai Port FC.


Terens Puhiri saat diperkenalkan di klub Port FC.(DOK. GOAL THAILAND)

"Terens Puhiri diperkirakan akan sukses musim ini, dan Thai Port akan berharap ia membawa dimensi baru dalam lini serang tim tersebut," tulis laman Thai League dikutip BolaSport.com.

Selain Terens dan Comvalius pemain yang patut diwaspadai untuk musim 2018 antara lain Aung Thu (Police Tero), Edgar Bruno da Silva (Buriram United), Ciro Alves (Chonburi), Michael Falkesgaard (Bangkok United), Robson Fernandes (Bangkok United), Yoo Jun-Soo (Buriram United), Frederic Mendy (Bangkok Glass FC), serta Nelson Bonilla (Sukhothai FC).

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : thaileague.co.th

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X