Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Egy Maulana Vikri Kembali Disertakan Skuat Utama Lechia Gdansk untuk Piala Polandia

By Bagas Reza Murti - Rabu, 5 Desember 2018 | 15:11 WIB
 Egy Maulana Vikri saat membela Lechia Gdansk II melawan Gryf Slupsk dalam lanjutan kompetisi IV Liga (kasta kelima Liga Polandia) pada Sabtu (17/11/2018).
twitter.com/LechiaGdanskSA
Egy Maulana Vikri saat membela Lechia Gdansk II melawan Gryf Slupsk dalam lanjutan kompetisi IV Liga (kasta kelima Liga Polandia) pada Sabtu (17/11/2018).

Pemain Indonesia, Egy Maulana Vikri kembali disertakan dalam skuat utama Lechia Gdansk untuk menghadapi Bruk-Bet Termalika Nieciecza dalam laga 16 besar Piala Polandia, Rabu (5/12/2018).

Egy Maulana Vikri menjadi salah satu pemain yang dibawa Lechia Gdansk untuk bertandang ke klub kasta kedua Liga Polandia (I League), Bruk-Bet Termalika Nieciecza dalam laga 16 besar Piala Polandia, Rabu (5/12/2018).

Egy terlihat dalam foto yang diunggah Lechia Gdansk di situs resminya saat pasukan Piotr Stokowiec mendarat di markas Bruk-Bet Termalika Nieciecza, di Krakow, Rabu (5/12/2018) pagi waktu setempat.

Baca Juga:

Unggahan instastory Egy juga menunjukkan bahwa ia berada dalam perjalanan bersama tim utama Lechia Gdansk.

Ini merupakan kali kedua berturut-turut Egy dibawa serta oleh Lechia Gdansk setelah pada Jumat (30/11/2018) lalu, pemain berusia 18 tahun juga merasakan bertandang ke Slask Wroclaw pada lanjutan Ekstraklasa pekan ke-17.

Egy hanya berada di bangku cadangan dalam laga tersebut.

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec mengungkapkan alasan dirinya tak menurunkan Egy Maulana Vikri, meski membawanya dalam daftar 18 pemain ke Wroclaw usai laga.

"Itu sebabnya Egy datang ke Wroclaw untuk mendapat kesempatan, namun pertandingan sangat ketat dan kami butuh sedikit penyesuaian di dalam pertandingan. Bagi saya, 3 poin adalah yang paling penting, tetapi Egy pasti akan dapat kesempatan," ujarnnya dilansir BolaSport.com dari Dziennik Baltycki.

Laga Bruk-Bet Termalika Nieciecza Vs Lechia Gdansk akan digelar di Stadion Termaliki Bruk-Bet, pada Rabu (5/12/2018) pukul 17.00 waktu setempat (atau pukul 23.00 WIB).

Kedua tim akan memperebutkan tiket ke babak 8 besar Piala Polandia.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Buka Suara Terkait Isu Pengaturan Skor di Sepak Bola Indonesia

Dalam konferensi pers, Piotr Stokowiec mengakui belum memikirkan line-up yang ditururnkan. Ia memprediksi laga berjalan alot.

"Laga sulit menunggu kami, saya belum memikirkan soal line-up. Ada sejumlah mantan pemain Ekstraklasa yang bermain di Termalika. Mereka tentu saja punya kemampuan untuk melawan tim Ektsraklasa seperti kami. Ada sejumlah pemain bagus di sana dan kami berpacu dengan waktu sebelum bertanding," ujar Stokowiec dilansir BolaSport.com dari Dziennik Baltycki.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : dziennikbaltycki.pl, Lechia.pl

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X