Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Undian 32 Besar Liga Europa - Inter Vs Rapid Wien, Chelsea Vs Malmo

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 17 Desember 2018 | 19:30 WIB
  Ilustrasi berita Liga Europa
BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Europa

Undian babak 32 besar Liga Europa sudah selesai digelar. Partai seru di malam Jumat akan tersaji pada Februari nanti.

Undian babak 32 besar Liga Europa telah dihelat di markas besar UEFA di Nyon, Swiss, Senin (17/12/2018).

Sebanyak 24 tim yang lolos dari 12 grup di Liga Europa dicampur dengan 8 tim peringkat ketiga dari Liga Champions dalam proses undian.

Seluruh peserta babak 32 besar terbagi dalam dua pot. Pot unggulan akan berisi 12 tim juara grup Liga Europa plus 4 tim peringkat tiga terbaik dari Liga Champions.

Sisanya akan masuk ke dalam pot non-unggulan dan akan menjadi tuan rumah pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa.

(Baca Juga: Hasil Undian 16 Besar Liga Champions - Manchester United Bertemu PSG, Liverpool vs Bayern)

Ada beberapa aturan khusus dalam undian yang menentukan dua tim yang saling berhadapan pada babak 32 besar Liga Europa.

Yang pertama adalah tidak ada tim senegara yang akan saling berhadapan pada ronde 32 besar Liga Europa. Pun dengan dua tim yang berasal dari grup yang sama.

Leg pertama babak 32 besar Liga Europa akan digelar pada 14 Februari 2019, sementara leg keduanya dihelat sepekan setelahnya, yaitu pada 21 Februari mendatang.

Berikut hasil lengkap undian babak 32 besar Liga Europa 2018-2019.

Viktoria Plzen VS Dinamo Zagreb
Club Brugge VS FC Salzburg
Rapid Wien  VS Inter Milan 
 Slavia Praha VS  Genk
FC Krasnodar VS Bayer Leverkusen 
 FC Zurich VS Napoli 
 Malmo FF VS  Chelsea
 Shaktar Donetsk VS  Eintracht Frankfurt
 Celtic FC VS  Valencia
Stade Rennais  VS  Real Betis
 Olympiacos VS Dynamo Kyiv 
 Lazio VS Sevilla 
 Fenerbache VS  Zenit St. Petersburg
 Sporting CP VS Villarreal 
 BATE Borisov VS  Arsenal
 Galatasaray VS  Benfica

*tim yang disebut kedua adalah tim yang berasal dari pot unggulan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X