Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Piala Dunia Antarklub 2018 - Hattrick Gareth Bale Antarkan Real Madrid ke Final

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 20 Desember 2018 | 01:40 WIB
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale, menyepak bola, dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2018 melawan Kashima Antlers, Rabu (19/12/2018), di Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
DOK. TWITTER.COM/REALMADRID
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale, menyepak bola, dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2018 melawan Kashima Antlers, Rabu (19/12/2018), di Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

 Hattrick Gareth Bale membawa Real Madrid menggulung Kashima Antlers dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2018, di Sheikh Zayed Sports City, Uni Emirat Arab, Rabu (19/12/2018). 

Real Madrid menggebuk juara Liga Champions Asia, Kashima Antlers, dengan skor 3-1 pada babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2018.

Trigol Real Madrid dicetak oleh Gareth Bale (menit ke-44, 53', dan 55), sementara sebiji gol Kashima Antlers diciptakan oleh Shoma Doi pada menit ke-78.

Kemenangan ini membawa Real Madrid melaju ke partai puncak. El Real telah ditunggu tim tuan rumah, Al Ain FC, yang menyingkirkan juara Copa Libertadores, River Plate, di semifinal.

(Baca Juga: Bertemu Real Madrid di Liga Champions, Skuat Ajax Menangis Gembira)

Tanda-tanda dominasi Real Madrid atas Kashima Antlers sudah terlihat sejak babak pertama dimulai.

Walau begitu, Real Madrid kesulitan membuka ruang ketika memasuki area seperempat akhir lapangan.

Los Blancos juga kesulitan melakukan penyelesaian akhir dalam 20 menit awal babak pertama.

Gol yang ditunggu-tunggu pun datang satu menit jelang turun minum lewat Bale, setelah melakukan kombinasi satu dua dengan Marcelo.

Tidak ada lagi gol yang tercipta hingga babak pertama. Skor 1-0 untuk keunggulan Real Madrid mengiringi langkah pemain menuju jeda turun minum.

(Baca Juga: Kashima Antlers Vs Real Madrid - Babak Pertama, Gol Gareth Bale Bawa Los Blancos Unggul 1-0)

Pada babak kedua, El Real tidak menunjukkan penurunan tempo permainan. Mereka terus menggempur daerah pertahanan Kashima secara intens.

Bahkan mereka nyaris unggul dua gol saat babak kedua baru berjalan tiga menit, andai tembakan Benzema tidak diselamatkan bek Kashima, Shuto Yamamoto.

Namun, koordinasi lini belakang Kashima Antlers kemudian kacau dan membuat Bale membobol gawang mereka untuk kedua kali pada menit ke-53.

Penyerang asal Wales tersebut mencetak gol setelah mampu mencuri bola dari backpass tidak sempurna Yamamoto, lalu diselesaikan dengan sepakan sederhana.

Tak butuh lama bagi Bale mencetak hattrick dalam laga ini. Karena dua menit berselang dari gol kedua, ia sukses membuat Sun Tae memungut bola dari gawangnya kembali.

Sang wakil Asia hanya dapat menipiskan ketertinggalan melalui Shoma Doi (78') yang sempat dikira terjebak offside.

Wasit Wilton Pereira Sampaio sempat harus berkonsultasi dengan petugas Video Assistant Referee (VAR), sebelum mengesahkan satu-satunya gol sang juara Asia di laga tersebut.

Serangkaian serangan terus terjadi, tetapi tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit panjang.

(Baca Juga: Nelangsa Real Madrid, Juara Bertahan Liga Champions Kini Jadi Underdog)

Kashima Antlers 1 - 3 Real Madrid (Shoma Doi 78'; Gareth Bale 44', 53', 55')

Statistik Pertandingan

KAS VS RMA
33% Penguasaan Bola 67%
9 Tendangan 16
4 Tendangan ke Gawang 8
394 (82%) Umpan (Akurasi) 807(89%)
13 Pelanggaran 11
1 Kartu Kuning 1
0 Kartu Merah 0
1 Offside 2
6 Tendangan Sudut 3
Sumber: fifa.com

Susunan Pemain 

Kashima Antlers (4-4-2): 1-Kwoun Sun-tae; 22-Daigo Nishi (32-Koki Anzai 56'), 3-Gen Shoji, 35-Jung Seung-hyun, 16-Shuto Yamamoto; 25-Yasushi Endo (11-Leandro 81'), 4-Leo Silva, 6-Ryota Nagaki (2-Atsuto Uchida 46'), 30-Hiroki Abe; 8-Shoma Doi, 18-Serginho.

Pelatih: Go Oiwa.

Real Madrid (4-3-3): 25-Thibaut Courtois; 2-Daniel Carvajal, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 12-Marcelo; 10-Luka Modric, 18-Marcos Llorente, 8-Toni Kroos; 17-Lucas Vazquez (22-Isco 60'), 9-Karim Benzema, 11-Gareth Bale (20-Marco Asensio 60', 14-Casemiro 74').

Pelatih: Santiago Solari.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mampukah Solskjaer mendongkrak performa Manchester United hingga akhir musim ini? #solskjaer #manchesterunited #manunited

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

 


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Fifa.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X