Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

5 Calon Penyelamat Persib Bandung

By Muhammad Robbani - Rabu, 26 Juli 2017 | 15:21 WIB
Pemain Persib Bandung saling bersalaman menjelang dimulainya laga melawan Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (4/6/2017).
FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET
Pemain Persib Bandung saling bersalaman menjelang dimulainya laga melawan Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (4/6/2017).

Persib Bandung terpuruk di peringkat 14 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 21 poin.  

Persib kesulitan mendapat kemenangan dan selalu meraih hasil imbang di empat laga terakhir mereka.

Teranyar, mereka ditahan Persija Jakarta 1-1 dalam laga panas yang berakhir dengan kericuhan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (22/7/2017).

Manajer Persib Umuh Muchtar menilai bahwa keterpurukan timnya lantaran tak mempunyai seorang penyerang mumpuni.

Sergio van Dijk absen dan menjalani pengobatan di Belanda. Adapun Carlton Cole tak bermain sesuai harapan.

Umuh pun menyebut faktor krisis penyerang menjadi akar masalah yang tengah dialami timnya.

Mau tidak mau, mendatangkan penyerang tajam jadi opsi yang akan dipilih Maung Bandung demi memperbaiki posisi tim di putaran kedua nanti.

Melalui berbagai penilaian, setidaknya ada lima penyerang layak direkrut Persib di bursa transfer putaran kedua. Berikut kandidatnya:

1. Ilija Spasojević

Ilija Spasojevic saat memperkuat Persib Bandung (TRIBUNNEWS)

Pasca dilepas klub Malaysia, Melaka United, pada Juni 2017, Spaso, sampai saat ini belum mendapatkan klub baru.

Spaso punya kenangan indah bersama Persib dengan menjuarai Piala Presiden 2015 dan mencetak empat gol di ajang itu.

Selepas cabut dari Melaka, dia memberi kode dengan mengganti foto profil Instagram miliknya ke foto dirinya saat memegang trofi Piala Presiden 2015.

Spaso juga memposting ulang dari akun @labbola soal tiga pemain paling diincar untuk direkrut di putaran kedua nanti.

Pemain asal Montenegro itu merupakan salah satu dari dua pemain lainnya yakni Zulham Zamrun dan Dimas Drajad yang dinilai akan jadi rekrutan bagus.

2. Marlon da Silva

Persiba Balikpapan Marlon da Silva. (ISTIMEWA)

Pemain yang kini berseragam Persiba Balikpapan itu memang baru mencetak tiga gol dari 16 pertandingan yang dimainkannya di Liga 1.

Dia kesulitan bersama Persiba yang saat ini terpuruk sebagai juru kunci di peringkat 18 klasemen Liga 1.

Jangan lupa, semusim sebelumnya, atau pada gelaran Indonesia Soccer Championship (ISC), Marlon merupakan salah satu penyerang tajam.

Pemain asal Brasil itu mencetak 16 gol sehingga bertengger di posisi empat jajaran top scorer plus sumbangan tiga asisnya.

Marlon punya profil mumpuni sebagai seorang striker yang dibutuhkan Persib.

3. Marcel Sacramento

Penyerang Semen Padang Marcel Sacramento (FACEBOOK/@PIALAPRESIDENINA)

Sama seperti Marlon, Marcel juga kesulitan untuk membuktikan diri di kompetisi Liga 1 dengan hanya mencetak dua gol sejauh ini bersama klubnya Semen Padang.

Padahal di ISC, Marcel tampil menggila dengan mencetak 21 gol yang membuat dirinya duduk di posisi dua jajaran top scorer.

Namun, pemain asal Brasil itu juga banyak absen akibat sanksi larangan bertanding sebanyak enam laga sejak akhir Mei 2017.

Pengalamannya di ajang ISC bisa menjadi modal yang bagus buat Marcel untuk berprestasi bersama Persib yang memiliki banyak gelandang berkualitas untuk membantu dirinya.

4. Ivan Carlos

Penyerang Persela Lamongan Ivan Carlos mencetak dua gol ke gawang Persegres Gresik (TWITTER/@LIGA1MATCH)

Pemain Persela Lamongan itu muncul sebagai sosok kejutan dengan langsung bisa beradaptasi di kompetisi sepak bola Indonesia.

Baru pertama kali main di Indonesia, Ivan membuktikan ketajamannya dengan mencetak tujuh gol sejauh ini.

Kerap menampilkan aksi individu brilian saat menusuk pertahanan lawan, Ivan adalah sosok penyerang berbahaya yang bisa dimanfaatkan Persib.

5. Reinaldo Elias da Costa

Reinaldo Elias (tengah) saat merayakan gol ke gawang Borneo FC (TWITTER/@LIGA1MATCH)

Caretaker Persib Herrie Setiawan terang-terangan mengaku berminat dengan Reinaldo Elias da Costa yang kini berseragam PSM Makassar.

Hanya saja, Herrie mengakui itu tak akan mudah lantaran Reinaldo terikat kontrak dengan PSM.

Reinaldo saat ini duduk di peringkat tiga jajaran top scorer sementara Liga 1 dengan torehan sembilan golnya.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X