Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Angkat Bicara karena Dituduh Anak Emas, Ada Oknum Bobotoh Ikut Embuskan Isu

By Agus Triyanto - Sabtu, 19 Agustus 2017 | 17:22 WIB
Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan (kanan) didampingi gelandang Raphael Maitimo, menjawab pertanyaan media saat konfrensi pers menjelang laga pekan ke-19 Liga 1 melawan tuan rumah Arema FC di Kantor Arema FC Malang, Jawa Timur, Jumat (11/08/2017) siang.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan (kanan) didampingi gelandang Raphael Maitimo, menjawab pertanyaan media saat konfrensi pers menjelang laga pekan ke-19 Liga 1 melawan tuan rumah Arema FC di Kantor Arema FC Malang, Jawa Timur, Jumat (11/08/2017) siang.

Belakangan sindiran Persib Bandung yang dianggap sebagai 'Anak Emas' ramai dialamatkan kepada klub berjuluk Maung Bandung itu.

Persib Bandung selalu jadi sorotan pasca berbagai sanksi dan hasil banding yang diterima Persib Bandung.

Penyebabnya, Persib dianggap selalu diuntungkan oleh regulasi dari Komdis PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 2017.

Media Officer Persib, Irfan Suryadiredja, mengaku heran Persib mendapat julukan Anak Emas.

Menurut dia, tim kebanggaan bobotoh ini sama sekali tidak dinomorsatukan.

"Kalau sekarang Persib dinomorsatukan, lihat saja di klasemen. Sekarang di peringkat berapa?" gugat Irfan seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi viking Persib.

"Soal denda yang diterima Persib, sekarang hampir 680 juta rupiah. Ada enggak klub lain seperti itu? Apakah itu disebut anak emas?" kata Irfan menambahkan.

Drinya menegaskan, tidak ada perlakuan khusus kepada Persib.

Julukan Anak Emas tersebut awalnya diserukan oleh kelompok suporter klub lain.

Namun, belakangan kata Irfan, juga diikuti pula oleh oknum bobotoh.

"Kenapa sekarang ada oknum bobotoh juga ikut-ikutan menyebut Persib anak emas? Padahal itu diembuskan dari pihak luar," kata Irfan.

Menurut Irfan, alangkah baiknya apabila ada cerita miring terkait Persib bandung dikaji dulu oleh bobotoh.

Irfan juga berharap bobotoh tidak menelan mentah-mentah informasi yang diterima, khususnya melalui media sosial.

"Harusnya dikaji dulu, ditelaah dan dikonfirmasi betul enggak tuduhan-tuduhan itu?" ucap Irfan mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hery Prasetyo
Sumber : vikingpersib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Eksplorasi Gila Pelatih NEC Nijmegen Beri Ide Baru Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia: Mainkan Calvin Verdonk di Bek Kanan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X