Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Akan Rayakan Idul Adha di Tenggarong, Pemain Madura United Senang

By Suci Rahayu - Kamis, 24 Agustus 2017 | 11:27 WIB
Gelandang Madura United, Guntur Ariyadi (kiri), mengejar bola dibayangi bek Persija, Maman Abdurrahman, dalam laga pekan ke-21 Liga 1 pekan di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Senin (21/08/2017) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Gelandang Madura United, Guntur Ariyadi (kiri), mengejar bola dibayangi bek Persija, Maman Abdurrahman, dalam laga pekan ke-21 Liga 1 pekan di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur, Senin (21/08/2017) malam.

Pemain Madura United, Guntur Ariyadi, mengaku senang dengan rencana timnya akan merayakan Hari Raya Idul Adha tahun ini di Tenggarong.

Menurut Guntur, hal ini akan jadi pengalaman spesial baginya bisa merayakan Idul Adha di kota lain.

Madura United saat ini dihadapkan pada dua jadwal laga tandang beruntun melawan Perseru Serui (28/8/2017) dan Mitra Kukar (3/9/2017).

Sementara itu, perayakan Idul Adha akan jatuh pada Jumat (1/9/2017).

Menimbang jadwal tersebut, manajemen Madura United berencana untuk tidak pulang dan memberikan libur pemain untuk Idul Adha.

Setelah menjalani laga melawan Perseru, mereka akan langsung bertolak ke Tenggarong untuk lebih efisien.

“Saya malah senang bisa merasakan momen Idul Adha di kota lain. Saya rasa itu juga tidak akan ada pengaruhnya (di permainan) soalnya di mana pun kan sama saja. Sebab, kami ini profesional,” ucap Guntur.

Guntur sebenarnya tidak memungkiri bahwa ia memendam hasrat untuk bisa merayakan Idul Adha di Madura atau kampung halamannya di Banyuwangi.

Namun, jika boleh memilih, ia punya tempat yang lebih diidamkan dibanding dua tempat tersebut.

“Sebenarnya yang paling saya inginkan Idul Adha di Tanah Suci (Mekah), tetapi belum kesampaian,” tambah pemain berusia 30 tahun ini.

Tahun lalu, para pemain Madura United bisa merayakan Idul Adha di mes pemain yang terletak di Bangkalan, Madura.

Saat itu, mereka turut menyembelih kambing dan kemudian diolah bersama-sama oleh semua pemain.

“Momen yang paling saya rindukan saat nyate dagingnya,” tutup Guntur.


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X