Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kuliner Kota Malang Bikin Adam Alis Susah Move On Meski Sudah Resmi Pindah Sriwijaya FC

By Suci Rahayu - Jumat, 8 Desember 2017 | 11:49 WIB
Gelandang Arema FC, Adam Alis, dengan mengendarai sepeda motor menghadiri konfrensi pers di kantor Arema Malang, Jawa Timur, Selasa (24/10/2017) sore jelang laga melawan Persegres Gresik United  pada pekan ke-31 Liga 1.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Gelandang Arema FC, Adam Alis, dengan mengendarai sepeda motor menghadiri konfrensi pers di kantor Arema Malang, Jawa Timur, Selasa (24/10/2017) sore jelang laga melawan Persegres Gresik United pada pekan ke-31 Liga 1.

Gelandang serang, Adam Alis Setyano, telah memutuskan untuk bergabung dengan Sriwijaya FC. Tapi, Adam rupanya masih belum bisa move on dari Kota Malang. Bukan karena Arema FC, tapi lantaran kuliner di Kota Malang.

Adam Alis menjadi pemain penting di skuat Arema FC sepanjang musim 2017. Sejak masa pramusim, pemain berusia 24 tahun selalu menjadi pilihan utama.

Tapi, Adam telah memutuskan pindah ke Sriwijaya FC untuk musim 2018.

Otomatis Adam pun harus meninggalkan Kota Malang dan kini tinggal di Palembang.

(Baca Juga: Ucapkan Selamat atas Ballon d'Or, Pele Ungkap Keinginan Bermain Bersama Cristiano Ronaldo)

Belum lama berada di Palembang, Adam rupanya sudah rindu dengan Kota Malang. Adam menyimpan rindu pada kelezatan kuliner di Malang.

“Tidak bisa move on dari kota dan makanannya. Makanan (harganya) sangat terjangkau, kotanya dingin kan saya biasa tinggal di kota padat,” kata Adam.

Selama berada di Malang, mantan pemain Barito Putera ini mengaku terpikat dengan tempat makan.


Pemain Sriwijaya FC Palembang, Adam Alis (baju hijau), mendapat sambutan dari pendukung setia pada latihan perdana ,Senin (4/12/2017) di stadion Bumi Sriwijaya Palembang.(NOVERTA SALYADI/BOLASPORT.COM)

Dari kedua tempat tersebut, ada satu kesamaan yakni menyajikan makanan pedas. Sesuai dengan selera Adam yang memang suka pedas.

“Selama di Malang, seminggu sekali pasti ke Ayam Goreng Nelongso. Top sambalnya. Sambalnya ada macam-macam dan pedas sesuai selera kita. Selain itu saja juga suka Mie Setan dan tempat-tempat kuliner lainnya,” sambungnya.

“Saya suka pedas dan terbiasa jadi gak mules (perutnya). Selesai makan langsung minum air hangat biasanya,” tandasnya.

(Baca Juga: VIDEO - Keren! Mantan Pemain Liverpool Cetak Gol Sambil Belakangi Gawang Sandy Walsh Cs)

Tapi, Adam tetap akan bersikap profesional. Ia sudah bergabung dengan Sriwijaya FC dan segera beradaptasi dengan kehidupan di Palembang beserta kulinernya.

Tapi, untuk saat ini Adam belum punya banyak waktu untuk mengeksplorasi Palembang.

“Selama datang ke Palembang, belum kemana-mana, karena belum dapat libur,” tutup pemain terbaik Piala Presiden 2017 ini.


Editor : Stefanus Aranditio
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X