Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Duet N'Douassel-Bauman Mulai Moncer, Akankah Mengulang Cerita Manis Mario Gomez di Malaysia?

By Adif Setiyoko - Rabu, 11 April 2018 | 21:15 WIB
Duet lini depan Persib Bandung di Liga 1 2018, Ezechiel N'Douasel dan Jonathan Bauman.
ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM
Duet lini depan Persib Bandung di Liga 1 2018, Ezechiel N'Douasel dan Jonathan Bauman.

Duet striker asing Persib Bandung, Ezechiel NDouassel dan Jonathan Jesus Bauman, kini menghadirkan harapan cerah bagi para pendukung. Keduanya menjadi pilihan utama Persib Bandung di lini depan sejak laga kedua Liga 1 2018 melawan Sriwijaya FC.

Sejauh ini, skuat Maung Bandung telah mengoleksi total empat gol dari tiga pertandingan.

Ezechiel N'Douassel berhasil mengoleksi dua gol yang dicetak dalam dua pertandingan awal Persib Bandung di Liga 1 2018.

(Baca juga: Media Malaysia Masih Tak Percaya Klub Raksasa Johor DT Dibantai Persija Jakarta)

Sementara dua sisanya dicetak masing-masing oleh Jonathan Bauman dan Oh In-Kyun saat melawan Mitra Kukar pada Minggu kemarin.

Hal ini berarti bahwa duet kedua penyerang asing tersebut telah menyumbangkan 75 persen gol dari seluruh gol yang dikoleksi Supardi Nasir dan kawan-kawan.


Duet lini depan Persib Bandung di Liga 1 2018, Ezechiel N'Douasel dan Jonathan Bauman.(ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

Keduanya juga menunjukkan tanda-tanda positif saat bekerja sama pada dua laga terakhir Persib.

Pada laga melawan Sriwijaya FC di pekan kedua Liga 1 2018, striker yang disapa Joni itu kembali berduet dengan Ezechiel saat menjamu Mitra Kukar di pekan ketiga Liga 1 2018.

Dalam dua laga itu, keduanya mampu unjuk kekompakan dengan saling memberikan assist.

(Baca juga: Media Malaysia Sebut Ada Pemasalahan Utang di Balik Kemenangan Persija atas Johor DT)

Bauman memberikan assist terhadap gol yang dicetak Ezechiel ke gawang Sriwijaya FC.

Pada pertandingan berikutnya saat menjamu Mitra Kukar, Ezechiel balik berkontribusi pada gol yang diciptakan Bauman ke gawang Mitra Kukar.

Mengulang sukses manis Mario Gomez di Malaysia

Performa awal Ezechiel NDouassel dan Jonathan Jesus Bauman tampaknya memberi asa untuk Mario Gomez mampu mengulang kesuksesannya menduetkan striker asing bersama JDT.

Mario Gomez tercatat sebagai pelatih sangat sukses ketika masih menangani JDT.

(Baca juga: Rekor Impresif Persipura Sukses Curi Perhatian Media Asing, Kegagalan Bali United Tercatut)

Saat menukangi JDT, Mario Gomez memiliki dua penyerang andalan, Juan Martin Lucero dan Jorge Rolando Pereyra Diaz.

Pada musim pertama Mario Gomez di tim Malaysia Juan Martin Lucero di tiga besar top skor Liga Super Malaysia.

Ia juga mencetak total 5 gol di AFC pada musim 2015.


Penyerang Johor Darul Takzim, Jorge Pereyra Diaz, saat beraksi melawan PKNP, pada hari Selasa (6/2/2018).(DOK. Johor Darul Takzim)

Musim berikutnya, Juan Martin Lucero berduet dengan Jorge Rolando Pereyra Diaz.

Hasilnya, dua penyerang asal Argentina itu menjadi dua striker paling subur di Liga Super Malaysia.

Jorge Pereyra Diaz menjadi top skor berkat sumbangan 18 gol disusul Juan Martin Lucero berkat sumbangan 16 gol.

(Baca juga: Ratu Tisha Sebut Alasan PSSI Copot Bima Sakti dari Kursi Pelatih Timnas U-19)

Ketajaman Jorge Rolando Pereyra Diaz berlanjut di AFC pada musim yang sama berkat torehan 6 gol dari 8 laga.

Tidak heran jika pada musim itu, bersama dua striker itu, Mario Gomez menyumbangkan dua gelar Liga Super Malaysia dan sekali juara Piala AFC untuk JDT.

Saling berbalas pujian

"Dia (Ezechiel), pemain yang sangat bagus. Saya mulai menemukan chemistry bermain bersamanya. Selain di lapangan, dia pun bisa jadi teman yang baik di luar lapangan," tutur Bauman seperti dilansir dari TribunJabar.id.

Merespons itu, Ezechiel pun memuji balik tandem anyarnya itu.

Le Dinosaures mengaku senang dengan kehadiran striker asal Argentina itu.

(Baca juga: Selain Persija Vs Johor DT, Inilah 3 Rivalitas Sengit antara Tim Indonesia dan Malaysia di Piala AFC)

Ezechiel pun berharap banyak pada Joni yang akan saling bahu-membahu bersamanya di lini depan Persib Bandung pada pertandingan-pertandingan berikutnya.

"Saya senang dengan kehadiran Joni. Saya senang bermain bersama dia. Saya berharap duet Dino dan Joni bisa maksimal dan satu hati bantu Persib Bandung," ujar kapten timnas Chad itu pada BolaSport.com.


Editor : Stefanus Aranditio
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X