Malapetaka kembali menghampiri Sriwijaya FC. Selepas terjadi eksodus besar-besaran di tubuh skuatnya, mereka harus menanggung malu saat dihajar tamu terbarunya Arema FC pada laga pekan ke-17 kompetisi Liga 1 musim 2018.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, Sabtu (21/7/2018), Sriwijaya FC takluk dari Arema FC dengan skor telak 0-3.
Tiga gol kemenangan Arema FC disumbangkan oleh Ridwan Tawainela pada menit ke-51, Rivaldi Bawuo (65'), dan Ahmad Nur Hardianto (77').
(Baca Juga: Pemanggilan Egy Maulana Vikri untuk Piala Asia U-19 Melanggar Statuta FIFA)
Laporan babak pertama:
Bermain di kandang, Sriwijaya FC mengambil inisiatif menyerang sejak menit awal.
Tim beralias Laskar Wong Kito ini mencoba bermain dengan ball possession demi mengurung pertahanan tim tamu yang berjulukan Singo Edan.
(Baca juga: Tiga Pekan Menuju Asian Games 2018, Kekacauan Internal Menghantui Timnas U-23 Malaysia)
Tak ingin diam saja, kubu Singo Edan juga berhasil melepaskan diri dari tekanan dan mencoba untuk melancarkan skema serangan balik.
(Baca juga: Senin (23/7/2018), Drawing Ulang Sepak Bola Putra Asian Games 2018 Dilaksanakan di Jakarta)
Namun, masih belum ada peluang emas dari kedua tim.
Bahkan, bola lebih sering berada di lapangan tengah.
(Baca juga: Pesan Penting Imam Nahrawi untuk Tenis Meja dari Tangerang Selatan)
Peluang emas pertama tim tuan rumah hadir pada menit ke-18.
Berawal dari umpan crossing dari sisi kanan penyerangan, tandukan Alberto Goncalves mengarah ke gawang Arema FC.
(Baca Juga: Indra Sjafri Pastikan Satu Pemain Andalan Timnas U-19 Indonesia Absen di Piala Asia U-19)
Beruntung, kiper anyar Arema, Srdan Ostojic mampu mengamankan bola dan mencatatkan penyelamatan pertamanya di Liga 1 musim ini.
Srdan Ostojic kembali menjadi penyelamat tim Singo Edan.
Pada menit ke-26, umpan silang yang dikirimkan oleh Nur Iskandar dari sisi kiri mampu meluncur ke kaki Beto, sapaan Goncalves.
(Baca juga: Tiga Pekan Menuju Asian Games 2018, Kekacauan Internal Menghantui Timnas U-23 Malaysia)
Pemain naturalisasi itu langsung melepaskan tendangan voli ke arah gawang Arema.
Namun, kesigapan Ostojic berhasil mengamankan sepakan Beto dengan sempurna.
Skuat besutan Rahmad Darmawan masih bermain dominan di laga ini.
(Baca juga: Liga Jepang 1 2018 Bergulir Lagi, Tiga Pemain Thailand Bernasib Beda, Fernando Torres Belum Ada)
Mereka masih mengurung pertahanan Arema FC dan sesekali mengirimkan umpan-umpan jauh untuk membongkar pertahanan lawan.
Namun, tak ada gol tercipta sepanjang jalannya babak pertama.
Skor 0-0 berakhir hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya paruh pertama.
(Baca juga: David de Gea Diklaim Sudah Buat Keputusan soal Keinginan Real Madrid)
Laporan babak kedua:
Baru beberapa menit babak kedua dimulai, hujan deras disertai angin kencang melanda arena laga.
Namun demikian, laga tetap dilanjutkan karena kondisi lapangan yang masih tetap kondusif lantaran belum ada genangan air yang terlihat.
Meski bermain lebih dominan, Sriwijaya FC malah kecolongan pada awal babak kedua.
(Baca juga: Minim Main Bersama Barcelona dan Gagal ke Piala Dunia 2018, Bek Kiri Ini Ditawar 422 Miliar Rupiah)
Pada menit ke-51, tim tamu berhasil mencuri keunggulan melalui skema serangan balik.
GOL! @AremafcOfficial.
Blunder dari Teja Paku Alam mampu dimanfaatkan oleh Ridwan Tawainela.#SRWJvAREMA pic.twitter.com/FV6oyt9QFa
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 21, 2018
Kesalahan dari kiper Sriwijaya FC, Teja Paku Alam, berhasil dimanfaatkan oleh Ridwan Tawainela untuk mencetak gol pembuka laga ini.
Kembali, Ostojic membuktikan kiprahnya di bawah tiang gawang Arema FC.
Di bawah guyuran hujan, kiper asal Serbia ini sukses menggagalkan tandukan Achmad Faris.
(Baca juga: Inilah Harga Jersey Terbaru Manchester United dengan Motif Jalur Kereta Api)
Pada menit ke-65, tim tamu kembali menambah keunggulan.
Permainan cantik tim Singo Edan berhasil membongkar lini pertahanan Sriwijaya FC.
GOL! @AremafcOfficial.
Kerja sama apik Rivaldi Bawuo dan Nur Hardianto #SRWJvAREMA pic.twitter.com/9BzA2Xu8KR
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 21, 2018
Berawal dari kerja sama umpan satu-dua dengan Ahmad Nur Hardianto, Rivaldi Bawuo berhasil menaklukkan Teja Paku Alam dan menggandakan keunggulan.
(Baca juga: Pasca Piala Dunia 2018, Bek Portugal Ini Tinggalkan Klub China yang Baru Tiga Bulan Dibelanya)
Kini, Arema FC unggul atas tim tuan rumah dengan skor 2-0.
Sekali lagi, tandukan Beto yang memanfaatkan sepakan bebas Zalnando berhasil ditepis dengan gemilang dari jarak dekat oleh Ostojic.
Tertinggal dua gol, Rahmad Darmawan memutuskan untuk mengubah komposisi pemainnya pada menit ke-74.
(Baca juga: Liga Jepang 1 2018 Bergulir Lagi, Tiga Pemain Thailand Bernasib Beda, Fernando Torres Belum Ada)
Dua pemain disiapkan. Yogi Rahadian masuk menggantikan Nur Iskandar. Yoo Hyun-goo ditarik keluar digantikan oleh Muhammad Rafif Putra Adri.
Tiga menit berselang, malapetaka kembali menghampiri Sriwijaya FC.
GOL! @AremafcOfficial.
Setelah memberikan assist kali ini Nur Hardianto yang mencatatkan namanya di papan skor #SRWJvAREMA pic.twitter.com/EB8CFpg39s
— Go-Jek Liga 1 (@Liga1Match) July 21, 2018
Nur Hardianto memperbesar keunggulan Arema FC setelah memaksimalkan bola mentah hasil tendangan Alfin Tuasalamony.
Tim tamu memperlebar jarak keunggulan atas Sriwijaya FC menjadi 3-0.
(Baca Juga: Jelang Lawan Barito Putera, Persib Bandung Dapat Kabar dari Kondisi Striker Lawan)
Susunan Pemain
Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Marckho Sandy, Bio Paulin, Achmad Faris, Zalnando; Yuu Hyunkoo, Zulfiandi, Manuchehr Dzhalilov; Esteban Vizcarra, Alberto Gonvalces, Nur Iskandar
Pelatih: Rahmad Darmawan
Arema FC: Srdan Ostojic; Alfin Tuasalamony, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Johan Alfarizi; Hendro Siswanto, Hanif Syahbandi, Jefri Kurniawan; Makan Konate, Rifaldi Bawuo, Dendi Santoso;
Pelatih: Milan Petrovic
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar