Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persib Kemungkinan Gagal Gaet Pemain Baru, Ini Alasan Mario Gomez

By Adif Setiyoko - Kamis, 2 Agustus 2018 | 12:33 WIB
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, saat memimpim latihan tim di Gelora Bung Tomo Surabaya, Rabu (25/7/2018), menjelang laga melawan Persebaya Surabaya dalam partai tunda Liga 1 2018.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, saat memimpim latihan tim di Gelora Bung Tomo Surabaya, Rabu (25/7/2018), menjelang laga melawan Persebaya Surabaya dalam partai tunda Liga 1 2018.

Usaha Persib untuk kembali mendatangkan amunisi baru pada sisa bursa transfer paruh musim kompetisi Liga 1 musim 2018 tampaknya bakal menemui kegagalan.

Sampai saat ini, belum ada tanda-tanda kemunculan pemain baru di markas latihan Maung Bandung.

Padahal, bursa transfer paruh musim akan resmi berakhir pada hari ini, Kamis (2/8/2018).

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, mengakui bahwa harapannya mendatangkan pemain baru sulit terealisasi.

(Baca Juga: Esteban Vizcarra Dikabarkan Merapat ke Persib, Mario Gomez Keceplosan Ungkap Hal Ini)

(Baca Juga: Petinggi Sepak Bola Malaysia Sebut Isu Bendera Indonesia Terbalik Terlalu Dibesar-besarkan)

Pasalnya, pendekatan yang dilakukan terhadap sejumlah pemain bidikan Maung Bandung sampai saat ini tak kunjung menemui tanda-tanda positif.

"Kami mencoba bawa 2-3 pemain lagi, tetapi ketika kami sodorkan nama dan diproses manajemen, dia tidak bisa bergabung karena memilih merapat ke tim lain. Kami coba membidik pemain lainnya," ujar Gomez sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Kompas.com saat ditemui di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (1/8/2018).

Selain itu, upaya Persib mendatangkan gelandang naturalisasi milik Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, nyatanya berakhir dengan kegagalan.

Mario Gomez pun harus gigit jari lantaran sang pemain memilih menetap bersama Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC.

"Dia tidak bergabung karena dia akan melanjutkan main di Sriwijaya," ujar pelatih asal Argentina itu.

Sulitnya Maung Bandung dalam menggaet pemain baru turut diakui manajer Persib, Umuh Muchtar.

Umuh mengatakan, beberapa nama yang diajukan Gomez sulit diboyong lantaran masih terikat kontrak bersama klub lain.

(Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Perlu Raih Medal Emas Asian Games 2018, Ada Tawaran Lebih Berharga)

"Kami mencoba merekrut dua pemain lagi karena kami masih butuh tambahan pemain, di sisi kanan, sisi kiri, dan gelandang serang," ucapnya.

"Kami mencoba, tetapi terkadang sulit karena ketika kami sebutkan satu nama, pemain itu sudah mempunyai tim dan itu yang susah," tutur Umuh.


Editor : Andrew Sihombing
Sumber : kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X