Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Suporter Persija Jakarta Diimbau Tidak Datang ke Bali

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 25 November 2018 | 13:33 WIB
The Jak Mania saat laga melawan Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang,  Sabtu (24/11/2018).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
The Jak Mania saat laga melawan Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (24/11/2018).

 Suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, diiimbau agar tidak datang ke Bali. Permintaan itu sesuai keputusan dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI yang memberikan hukuman kepada The Jak Mania.

Larangan dari Komdis PSSI itu berlaku kepada The Jak Mania untuk tidak mendukung Persija Jakarta U-19 di Liga 1 U-19 2018.

Persija Jakarta U-19 saat ini sudah mencapai final dan akan menghadapi Persib Bandung U-19 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (26/11/2018).

Hukuman yang didapatkan pada awal November 2018 itu disebutkan dalam putusan tersebut bahwa Persija U-19 mendapatkan hukuman denda sebesar Rp 50 juta.

Selain itu, larangan bagi suporter Persija untuk tidak memasuki stadion sampai dengan akhir musim kompetisi U-19 2018.

Hukuman tersebut menegaskan bahwa pada babak final Liga 1 U-19 yang akan digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, The Jak Mania tetap dilarang datang ke stadion tersebut.

Seperti diketahui, pada pertandingan babak 8 besar yang digelar di Magelang, Jawa Tengah, suporter Persija ramai-ramai turun ke lapangan.

Baca Juga:

Peristiwa itu terjadi pada saat laga Persija U-19 kalah 0-4 melawan Persib U-19, Rabu (17/11/2018). Fakta itu membuat komdis menjatuhkan hukuman ke Persija U-19.

Dalam surat komdis soal hukuman tersebut juga ditegaskan bahwa jika terjadi pengulangan terkait pelanggaran yang sama, akan mendapatkan hukuman yang lebih berat.

“Kami berharap semua bisa memahami dan mematuhi dengan apa yang sudah ditetapkan. Ini demi kebaikan bersama dan sepak bola Indonesia,” kata Ketua Panpel Final Liga 1 U-19 2018, Barry Timothy.

Pertandingan final antara Persija U-19 melawan Persib U-19 akan kick off pukul 18.30 WIB.

Sebelum laga itu digelar, akan ada laga perebutan peringkat tempat ketiga antara Borneo FC U-19 melawan Barito Putera U-19 pukul 15.30 WIB.

Perlu diketahui juga, hukuman kepada The Jak Mania tidak berlaku di Liga 1 2018.

Suporter yang identik dengan warna Orange itu dipersilahkan datang ke Bali saat Persija melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (2/12/2018).


Editor : Ramaditya Domas Hariputro
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X