Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gelar Evaluasi, Bhayangkara FC Berharap Dapat Hasil Lebih Bagus pada Musim 2019

By Muhammad Robbani - Rabu, 19 Desember 2018 | 19:32 WIB
Manajemen, ofisial, dan skuat Bhayangkara FC berpose pada evaluasi tim di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Manajemen, ofisial, dan skuat Bhayangkara FC berpose pada evaluasi tim di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).

Bhayangkara FC menggelar evaluasi musim 2018 di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).

Klub berjulukan The Guardian itu mengakhiri Liga 1 dengan menduduki peringkat ketiga klasemen akhir dengan torehan 53 poin hasil dari 15 kali kemenangan, delapan kali imbang, dan 11 kali kalah.

Dengan begitu, mereka berpeluang tampil pada ajang antar klub-klub Asia tepatnya Piala AFC 2019, meski nasibnya ada di tangan Persija Jakarta.

(Baca juga: Persik Kediri Buka Peluang Setelah Raih Kemenangan Pertama pada 8 Besar Liga 3 2018)

Dalam acara ini, hanya ada sedikit pemain Bhayangkara FC yang hadir.

Mereka antara lain: Herman Dzumafo, kiper Awan Setho, Nurhidayat Haji Haris, Indra Kahfi, atau pun Dany Saputra, yang dikabarkan akan kembali ke Persija musim depan.

(Baca juga: PSGC Ciamis Atasi Persiba Bantul dan Satu Kaki Mereka di Liga 2 2019)

Sementara itu, Manajer Bhayangkara FC, Sumardji yang turut hadir dalam kesempatan ini mengutarakan harapan untuk timnya bisa meraih hasil yang lebih baik lagi pada musim depan.

"Yang dipertahankan adalah juaranya. Juara satu, dua, tiga itu juaranya. Kami berharap pada 2019 nanti lebih gemilang lagi," kata Sumardji kepada wartawan.

"Karena mereka memang sudah mampu mengevaluasi, mampu mempersiapkan diri, mengatur strateginya sendiri. Tentu ini akan menjadi segala sesuatu menjadi pengalaman yang terbaik untuk tampil lebih prima lagi di musim 2018 nanti," ujarnya.


Manajer dan pemain Bhayangkara, Sumardji serta Indra Kahfi saat menjawab pertanyaan wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

(Baca juga: Secuil Kisah The Jak Mania, Suporter di Jakarta, dan Persija)

Dia pun menyebutkan pihak-pihak yang dianggapnya ikut berkontribusi atas kegemilangan Bhayangkara FC menjadi juara Liga 1 musim 2017 dan kini bertahan di papan atas Liga 1 2018.

"Terima juga kepada rekan-rekan wartawan, media, karena tampilnya wartawan, tampilnya siapa pun yang memberikan pemberitaan, memberikan semangat bagi mereka," tuturnya.

(Baca juga: Klub Liga Thailand Ini Resmi Pakai Jasa Pelatih Kelahiran Barcelona untuk 2019)

"Sama seperti suporter, pemain tanpa suporter pasti energinya tidak maksimal. Kemenangan tanpa pemberitaan juga tidak membuat semangat mereka menjadi luar biasa," ucapnya.

Awan Setho Cs masih menyisakan satu turnamen dengan lolos ke 32 besar Piala Indonesia setelah menaklukkan klub Liga 3 PS Benteng dengan skor telak 5-1, di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (15/12/2018).

(Baca juga: Tim Liga 3 Beri Perlawanan, Persipura Menang dan Terus Melaju di Piala Indonesia 2018)


Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X