Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Disebut Kirim Kode Buat Persib Bandung, Esteban Vizcarra Beri Klarifikasi

By Taufan Bara Mukti - Senin, 24 Desember 2018 | 18:19 WIB
     Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, saat tampil melawan Madura United pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur Sabtu (07/04/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, saat tampil melawan Madura United pada pekan ketiga Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamellingan Pamekasan, Jawa Timur Sabtu (07/04/2018) sore.

Nama Esteban Vizcarra belakangan ramai diberitakan bakal bergabung dengan Persib Bandung, akan tetapi sang pemain kemudian memberikan klarifikasi melalui akun Instagram pribadinya.

Esteban Vizcarra ramai diberitakan selangkah lagi bergabung dengan Persib Bandung.

Penyebabnya, muncul pernyataan Esteban Vizcarra yang menyebut Persib Bandung sebagai klub yang ia bela musim depan.

Melalui sebuah wawancara dengan salah satu media, Vizcarra berujar bahwa dirinya ingin bermain dekat dengan keluarga.

Posisi keluarga Vizcarra saat ini berada di Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga:

Beberapa media juga menuliskan bahwa Vizcarra mencatut nama Persib Bandung dalam pernyataan itu.

"Memang, banyak klub-klub yang sudah hubungi saya, manajemen Persib Bandung juga sudah menghubungi saya," ujar Esteban Vizcarra dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Tetapi, istri saya menginginkan saya untuk bermain di klub yang dekat dan tidak jauh dengan Kota Bogor, kalau keinginan istri saya tidak bisa apa-apa, mungkin saya pilih Persib Bandung karena yang terdekat," ujar pemain yang berposisi sebagai gelandang itu.

Namun rupanya hal tersebut dibantah oleh pemain naturalisasi Indonesia itu.

Melalui akun Instagram pribadinya, Vizcarra membuat Instastory yang berisi klarifikasi atas pernyataan yang tersebar di media dan isinya tidak benar.

Menurut eks pemain Arema FC itu, dirinya tak pernah menyebut nama satu klub pun dalam wawancara tersebut.

(Baca Juga: BREAKING NEWS - Terbukti Pengaturan Skor, PSMP Dilarang Ikut Liga 2 2019)


Klarifikasi Esteban Vizcarra melalui Instastory di akun Instagram pribadinya soal rumor kepindahan ke Persib Bandung.(INSTAGRAM.COM @ESTE_VIZCARRA)

"Selamat sore, mau sedikit klarifikasi atas interview dengan topskor bahwa saya tidak pernah menyebutkan nama klub manapun ketika interview," tulis Vizcarra dalam Instastory di akun Instagramnya.

"Keluarga saya berharap saya bisa bermain di klub manapun asal tidak terlalu jauh. Pada akhirnya klub terbaiklah yang akan saya pilih. Terima kasih," tulis Vizcarra melanjutkan.

ESTEBAN VIZCARRA LARIS MANIS


Duo Sriwijaya FC, Esteban Viscarra dan Hamka Hamzah (kanan) merayakan gol penyama ke gawang Persija pada laga pekan ke-15 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya, Kota Palembang, 10 Juli 2018. ( TRIBUNNEWS.COM )

Esteban Vizcarra memang menjadi pemain "panas" yang banyak diincar klub-klub Liga 1.

Selain Persib Bandung, klub promosi Semen Padang juga diwartakan berniat mendatangkan mantan pemainnya tersebut.

(Baca Juga: Dapat Kesempatan Debut di Liga Polandia, Egy Maulana Vikri Catat Prestasi Unik)

Vizcarra yang kontraknya bersama Sriwijaya FC berakhir pada pengujung 2018 digadang-gadang akan mencari klub baru.

Maklum, Sriwijaya FC terdegradasi ke Liga 2 pada musim depan.

Meski begitu pemain kelahiran Argentina itu belum memutuskan klub mana yang akan ia bela setelah hengkang dari Sriwijaya FC.


Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : instagram.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X