Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Barito Putera Miliki 2 Pengukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia pada Piala AFF

By Nungki Nugroho - Sabtu, 29 Desember 2018 | 15:03 WIB
Kolase foto Evan Dimas Darmono (kapten timnas U-19 Indonesia 2013) dan David Maulana (kapten timnas U-16 Indonesia 2018).
BOLASPORT.COM
Kolase foto Evan Dimas Darmono (kapten timnas U-19 Indonesia 2013) dan David Maulana (kapten timnas U-16 Indonesia 2018).

Barito Putera kini telah mendapatkan dua sosok pemimpin yang telah mengukir sejarah bagi timnas Indonesia di kancah internasional.

Manajemen Barito Putera menunjukkan keseriusan dalam mendatangkan pemain-pemain muda yang berpotensi menjadi bintang.

Dua pemain jebolan timnas U-16 dan U-19 Indonesia baru saja didatangkan oleh manajemen Laskar Antasari.

Pertama, kapten timnas U-19 Indonesia edisi 2013, Evan Dimas Darmono, baru saja didatangkan setelah kontraknya bersama tim Malaysia, Selangor FA pada akhir November 2018.

(Baca Juga: Bursa Tranfer Liga 1 - Dirumorkan ke PSM Makassar, Begini Tanggapan Bayu Gatra)

 

Terbaru, manajemen Barito telah mendatangkan kapten Timnas U-16 Indonesia era 2018, David Maulana, untuk memperkuat tim junior musim depan.

Tak tanggung-tanggung, David Maulana mendapatkan kontrak jangka panjang hingga tiga tahun ke depan. 

 

Menariknya, kedua pemain tersebut sama-sama memiliki catatan manis sebagai kapten timnas Indonesia.

Evan Dimas merupakan pemimpin barisan muda timnas U-19 Indonesia yang sukses meraih gelar juara Piala AFF U-19 2013.

(Baca Juga: Bursa Tranfer Liga 1 - Dirumorkan ke PSM Makassar, Begini Tanggapan Bayu Gatra)

 


Foto bersama Evan Dimas Darmono dan David Maulana setelah resmi dikontrak Barito Putera.(INSTAGRAM.COM)

 

Evan dan rekan-rekannya kala itu sukses mengukir sejarah bagi Indonesia yang baru pertama kali meraih gelar juara pada Piala AFF U-19.

Kesuksesan Evan juga terdapat pada sosok David Maulana yang mampu membawa timnas U-16 Indonesia meraih gelar juara Piala AFF U-16 2018.

Gelar juara Piala AFF U-16 itu menjadi kali pertama bagi tim Garuda Asia.

Kini, Barito Putera telah memiliki dua sosok pemimpin yang telah sukses mengukir sejarah bersama timnas Indonesia di era internasional.

Ini merupakan salah satu upaya dari manajemen Barito untuk memanfaatkan bibit-bibit muda di sepak bola tanah air.

(Baca Juga: Bursa Tranfer Liga 1 - Dirumorkan ke PSM Makassar, Begini Tanggapan Bayu Gatra)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X