Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cile dan Amerika Serikat Gagal ke Piala Dunia 2018, Korban Konspirasi?

By Bagas Reza Murti - Minggu, 15 Oktober 2017 | 22:13 WIB
Timnas Amerika Serikat sebelum kick off melawan Trinidad Tobago dimulai pada Rabu (11/10/2017). AS harus menelan kekalahan 1-2 atas tim tuan rumah dan gagal lolos ke Piala Dunia 2018.
TWITTER.COM/USSOCCER
Timnas Amerika Serikat sebelum kick off melawan Trinidad Tobago dimulai pada Rabu (11/10/2017). AS harus menelan kekalahan 1-2 atas tim tuan rumah dan gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

Terlepas dari dugaan konspirasi di atas, tersingkirnya timnas Cile dan timnas Amerika Serikat menunjukkan betapa kompetitifnya persaingan di kawasan.

Amerika Serikat berada di zona CONCACAF, yang di fase terakhir babak kualifikasi ini berisi 6 negara, yaitu Trinidad Tobago, Honduras, Panama, Kosta Rika, Meksiko, termasuk negeri Paman Sam sendiri.

Secara ranking FIFA (per September 2017), keenam negara bisa dibagi menjadi dua kasta melihat perbedaan peringkatnya.

Di kasta pertama ada Meksiko (14), Kosta Rika (21) dan Amerika Serikat (29). Di kasta kedua Panama (60), Honduras (74), dan Trinidad Tobago (99).

Secara ranking FIFA, seharusnya Amerika Serikat mampu lolos langsung di Piala Dunia 2018.

Namun, sepak bola mewajibkan untuk bertanding dan dari sinilah awal kegagalan Amerika Serikat dimulai.

Amerika Serikat mengawali pertandingan kualifikasi dengan dua hasil minor saat kalah dari Meksiko dan Kosta Rika 1-2 dan 0-4 pada November 2016.

Negeri Paman Sam lalu bangkit dan meraih 8 poin di empat laga berikut, mencatatkan dua kemenangan dan dua hasil imbang. 

Namun, ketidakkonsistenan penampilan Tim Howard dkk membuat mereka kembali menelan kekalahan saat melawan Kosta Rika di kandang sendiri pada 2 September 2017.

Akibatnya, di tiga laga tersisa Amerika Serikat harus memenangkan semua laga agar posisinya aman.

Namun, hal itu tak terjadi. Amerika Serikat gagal mewujudkan skenario tersebut, dan secara mengejutkan justru kalah dari juru kunci Trinidad Tobago di laga pamungkas.

Pun demikian dengan Cile. Torehan Alexis Sanchez dkk lebih mengecewakan.

Dari 18 laga babak kualifikasi, Cile mengalami 8 kali kekalahan, hampir 50 persen.

Rekor away milik Cile yang paling kentara. Dari 9 laga, Cile hanya memenangi dua pertandingan.

Maka, tak heran dengan torehan tersebut Cile kesulitan bersaing dengan negara-negara Amerika Selatan.

Jadi, kompetisi bukan hanya soal hasil satu pertandingan. Amerika Serikat dan Cile tak lolos karena mereka memang tak layak lolos mengacu pada hasil babak kualifikasi.

Lagi pula, jika konspirasi itu terbukti adanya, dan FIFA memutuskan mengulang beberapa laga, apakah yakin AS dan Cile layak ikut Piala Dunia 2018?


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X