Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Fans Club Baru Barcelona di Indonesia

By Rabu, 16 Agustus 2017 | 12:17 WIB
Supporters Barcelona Indonesia di acara Launching Oppo F3 FCB Limited Edition, 7 Agustus 2017.
@SUPPORTERSBARCAINDONESIA/INSTAGRAM
Supporters Barcelona Indonesia di acara Launching Oppo F3 FCB Limited Edition, 7 Agustus 2017.

Barcelona punya basis penggemar baru di Indonesia. Namanya Supporters Barcelona Indonesia atau disingkat SBI.

Fans club ini baru berdiri 9 April 2017, namun sudah memiliki sekitar 400 anggota di seluruh Indonesia.

Supporters Barcelona Indonesia memiliki pengurus di 15 kabupaten kota.

"Ide pendirian SBI sudah dimulai sejak Februari 2017. Digagas oleh beberapa orang pencinta FC Barcelona dari Kota Bogor, Medan, Bekasi, dan Sukabumi. Lalu, kami mendeklarasikan diri pada 9 April di Bogor," ujar Arifin Al Alamudi, Presiden SBI, Rabu (16/8/2017) kepada BolaSport.com.

(Baca Juga: Real Madrid Vs Barcelona - Kalah di Duel Pertama, Awak Barca Yakin Ulangi Kejadian Dua Tahun Silam)

Memanfaatkan jaringan media sosial yang dimiliki SBI, lahirlah SBI di daerah-daerah.

Di antaranya adalah SBI Distrik Jakarta, Bogor, Bekasi, Medan, Sukabumi, Palabuhanratu, Palu, Berau, Cilegon, Kisaran, Sibolga, Tapanuli Tengah, Subulussalam, Pematangsiantar, dan Banda Aceh.

"Total pengurus dristik yang sudah diresmikan ada 15 dan akan menyusul beberapa lagi di bulan Agustus ini. Antara lain Bandung, Kutai Kartanegara, Binjai, Samarinda, Raja Ampat, Magelang, Cirebon, Ponorogo, Bali, Padangsidempuan, dan lain sebagainya," ucap .

Meski usia masih muda, menurut Arifin SBI terus rutin menggelar berbagai kegiatan.

Aktivitas rutin di dristik adalah futsal, football, nonton bareng pertandingan, dan kopi darat (kopdar).

 Arifin

Sparing Football SBI District Bogor vs JCI Bogor. #supportersbarcaindonesia #supportersbarcelona #supportersbarcelonaindonesia #forcaBarca #ForcaSBI

A post shared by Supporters Barcelona Indonesia (@supportersbarcaindonesia) on

Kemudian di bulan Ramadhan lalu ada kegiatan buka puasa bersama, bakti sosial, dan sahur on the road.

SBI juga dilibatkan dalam acara nonton bareng trofi Joan Gamper FC Barcelona melawan Chapecoense di tempat yang sama Selasa (8/8/2017) dini hari.

SBI juga tengah membuka pendaftaran membership periode Agustus.

Pendaftaran sudah dibuka sejak 1 Agustus dan akan ditutup pada 25 Agustus 2017.

Biaya pendaftaran untuk member premium sebesar Rp 150 Ribu.

Isi paket terdiri dari kaos polo ofisial SBI, ID card, ID holder, gantungan knci, dan stiker SBI.

Sedangkan untuk pendaftaran member reguler hanya Rp 50 Ribu.

Pendaftar akan mendapatkan ID card, ID holder, gantungan kunci, dan stiker SBI.

Menurut Arifin Al Alamudi, pada bulan kedua pembukaan pendaftaran antusiame masyarakat lebih besar dibanding bulan pertama.

"Pendaftar berasal dari kabupaten kota yang jauh-jauh. Seperti Raja Ampat, Ponorogo, Madura, Samarinda, Kutai Kartanegara, Jambi, Bangka, Aceh, dan lain," kata Arifin.

"Agak terkejut juga melihat animo fans Barca sangat baik untuk bergabung dengan kami," ujar Arifin.

Untuk informasi lengkap terkait pendaftaran, para calon member bisa melihat informasinya di akun instagram @supportersbarcaindonesia atau bisa mengunjungi website www.supportersbarca.com.

Untuk tanya jawab seputar pendaftaran dan kegiatan SBI, bisa juga menghubungi melalui nomor call center, whatsapp, dan SMS di nomor +62 877 66259226.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X