Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini yang Harus Terjadi pada Cristiano Ronaldo jika Eden Hazard ke Real Madrid

By Kautsar Restu Yuda - Senin, 29 Januari 2018 | 18:57 WIB
Cristiano Ronaldo tampil saat melawan Valencia pada Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Valencia, Sabtu (27/1/2018) malam WIB.
JOSE JORDAN/AFP
Cristiano Ronaldo tampil saat melawan Valencia pada Liga Spanyol di Stadion Mestalla, Valencia, Sabtu (27/1/2018) malam WIB.

Publik terus menanti kapan Cristiano Ronaldo meninggalkan Spanyol, setelah isu itu mencuat beberapa kali.

Peraih lima Ballon d'Or itu sedang mempertimbangkan keputusan sensasional, yakni kembali ke Liga Inggris.

Pertanyaannya, ke klub Inggris apa bintang Real Madrid itu berlabuh?

Flamboyan yang akan berulang tahun ke-33 pada 5 Februari itu tak bahagia dengan kehidupan di Spanyol.

Pengalaman buruk itu dialami setelah Ronaldo dipersoalkan ke pengadilan terkait tuduhan penggelapan pajak 13,1 juta pound atau sekitar Rp 586 miliar.

Transfer menggemparkan Alexis Sanchez ke Manchester United telah kembali membuka sangat lebar pintu Old Trafford bagi mesin gol asal Portugal itu.

(Baca Juga: Achmad Jufriyanto Siap Bocorkan Gaya Bermain Evan Dimas dan Ilham Udin ke Pelatih Kuala Lumpur FA)

Namun, pintu yang terbuka lebar itu tak serta-merta berpotensi untuk menggaet Ronaldo.

Ronaldo justru diperkirakan berpotensi pindah ke Stamford Bridge pada musim panas medio 2018 ini.

Ronaldo dinilai gagal bersinar hingga pekan ke-21 musim ini.

Akibatnya, Real Madrid tertinggal 16 poin dari Barcelona dalam perburuan gelar Liga Spanyol.

Ronaldo juga kesal karena Presiden Real Madrid Florentino Perez telah memberi tahu tak menaikkan gajinya.

Padahal, Perez telah menjanjikan kenaikan gaji itu setelah menjuarai Liga Champions 2017.

Para petinggi Stamford Bridge khawatir Eden Hazard akan terpancing pada transfer musim panas nanti, baik oleh Real Madrid maupun Paris Saint-Germain.

Chelsea sudah berusaha keras mempertahankan bintang asal Belgia itu.

Kalaupun tak bisa mempertahankan Hazard, Chelsea akan cenderung membiarkannya pergi ke Real Madrid jika Ronaldo dimasukkan dalam kesepakatan transfer.

(Baca Juga: Gronya Somerville Unggah Foto Seksi di Alam Terbuka)

Sebuah sumber di Chelsea, sebagaimana dikutip BolaSport.com dari The Sun, Senin (29/1/2018), mengatakan, "Ronaldo ke Chelsea akan menjadi sebuah kesepakatan menakjubkan, bahkan sangat masuk akal jika Anda memikirkannya lebih dalam."

"Chelsea butuh lebih banyak pemain menyerang."

Sumber itu menambahkan, "Jika Manchester United tak menginginkan Ronaldo, sangat tak mungkin dia akan bergabung ke Liverpool atau Manchester City karena persaingan."

"Jadi, itu menjadikan Chelsea satu-satunya klub yang mampu membayar gajinya."

London sebagai kota kosmopolitan juga cocok untuk Ronaldo yang kini memiliki empat anak.

Chelsea berpengalaman menggaet pemain yang memasuki tahap akhir kariernya.

Chelsea membeli Andriy Shevchenko tahun 2006 ketika sudah berusia 30 tahun.

Pada tahun 2014, Chelsea malah menggaet kembali Didier Drogba untuk periode kedua pada usia 36 tahun.

 


Editor : Taufik Batubara
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X