Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Juergen Klopp Akui Mohamed Salah Alami Krisis Gol di Liverpool

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 22 September 2018 | 19:03 WIB
Mohamed Salah merayakan golnya untuk Liverpool FC ke gawang Brighton and Hove Albion dalam partai Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 25 Agustus 2018.
LINDSEY PARNABY / AFP
Mohamed Salah merayakan golnya untuk Liverpool FC ke gawang Brighton and Hove Albion dalam partai Liga Inggris di Anfield, Liverpool, 25 Agustus 2018.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyebut Mohamed Salah sedang dalam krisis mencetak gol, tetapi hal itu tidak perlu dibicarakan.

Juergen Klopp mengaku tidak ada yang harus dibicarakan mengenai performa Mohamed Salah pada awal musim ini.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, menurut mantan pelatih Borussia Dortmund itu, terlalu dini menganggap Mohamed Salah tengah menghadapi masa krisis di Liverpool.

(Baca juga: Pelatih Wolves: Kami Siap Hadapi Manchester United di Old Trafford)

Penyerang sayap Liverpool asal Mesir itu baru mencetak dua gol dalam enam pertandingan terakhir.

Torehan tersebut berbeda satu gol dengan musim lalu ketika Mohamed Salah sukses mencetak tiga gol dalam enam pertandingan awal yang dilakoni.

(Baca juga: Sergio Aguero Perpanjang Kontrak di Manchester City, Pep Guardiola Petik Hikmah)

"Terlalu dini untuk berpikir tentang sesuatu seperti itu dan dia harus membuat hal yang besar," ucap Juergen Klopp.

"Tahun lalu dia membuat tiga gol dari enam pertandingan, tahun ini dua dari enam pertandingan. Wow, itu krisis. Iya, ada beberapa peluang di mana dia mencetak gol, tapi dia kehilangan kesempatan tersebut," ucap Klopp lagi.


Penyerang Liverpool FC, Mohamed Salah (kiri), berduel dengan penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, dalam laga Grup C Liga Champions di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris pada 18 September 2018.(PAUL ELLIS/AFP)

Meski mengakui Mohamed Salah tengah dalam keadaan krisis dalam berusaha mencetak gol, pelatih asal Jerman itu meyakini semuanya akan baik-baik saja.

Dia juga berpesan kepada semua pihak untuk tidak menuntut Mohamed Salah kembali superior dalam mencetak gol seperti musim lalu. Menurut Klopp hal itu tidak perlu dibicarakan.

(Baca juga: Lucas Paqueta, Wonderkid Incaran Manchester United dan 4 Klub Top Eropa)

"Terlalu dini untuk berbicara mengenai hal itu, selama dia bekerja apa adanya, semuanya akan baik-baik saja," kata Klopp.

"Akankah Salah mencetak 40 gol di akhir musim? Tidak ada yang tahu, tetapi kita tidak perlu membicarakan hal ini meskipun banyak orang lain menginginkannya," imbuhnya.

(Baca juga: Pedro Rodriguez Galau di Chelsea, antara Ambisius dan Pesimistis)


Editor : Beri Bagja
Sumber : mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X