Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Flawless Hat-trick, Kasta Tertinggi dari Trigol, Satu Bintang Chelsea Pernah Melakukannya!

By Septian Tambunan - Rabu, 14 Februari 2018 | 08:18 WIB
Striker Chelsea, Didier Drogba (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Wigan Athletic dalam laga Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, pada 9 Mei 2010.
CARL DE SOUZA/AFP
Striker Chelsea, Didier Drogba (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Wigan Athletic dalam laga Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, pada 9 Mei 2010.

Mencetak tiga gol dalam sebuah pertandingan sepak bola memang luar biasa. Namun, ternyata ada pengelompokan kasta pada hat-trick.

Pembahasan soal hat-trick menjadi hangat diperbincangkan setelah megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengukir trigol dalam laga Liga Spanyol kontra Real Sociedad di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (10/2/2018) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Partai tersebut dimenangi pasukan Zinedine Zidane dengan skor 5-2.

Gol El Real dicetak oleh Lucas Vazquez (menit ke-1), Cristiano Ronaldo (27', 37', 80'), dan Toni Kroos (34').


Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Real Sociedad dalam laga Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 10 Februari 2018.(GABRIEL BOUYS/AFP)

Adapun gol Real Sociedad datang dari lesakan Jon Bautista (74') dan Asier Illarramendi (83').

Gol-gol Cristiano Ronaldo disebut perfect hat-trick alias trigol sempurna karena diciptakan dengan anggota tubuh yang berbeda, yakni kaki kanan, sundulan, dan kaki kiri.

Meski apa yang dilakukan Ronaldo sudah tergolong istimewa, rupanya perfect hat-trick belum menempati kasta teratas kategori hat-trick.

(Baca Juga: Soal Hat-trick, Cristiano Ronaldo Unggul Telak dari Lionel Messi)

Perfect hat-trick berada satu tingkat di bawah flawless hat-trick.

Flawless hat-trick terwujud apabila seorang pemain mampu menceploskan tiga gol secara beruntun tanpa diselingi oleh gol dari rekan setimnya, menggunakan anggota tubuh berbeda dalam menyarangkan gol (kaki kanan, kaki kiri, sundulan), dan harus tercipta pada satu babak.

Dengan kriteria super ketat seperti itu tentu sangat jarang yang bisa merealisasikannya.

BolaSport.com menemukan ada satu mantan bintang Liga Inggris sekaligus striker legendaris Chelsea yang rupanya pernah mencatatkan flawless hat-trick.

Sosok tersebut adalah Didier Drogba.


Striker Chelsea, Didier Drogba (kanan), mencetak gol sundulan dalam laga Liga Inggris kontra Wigan Athletic di Stadion Stamford Bridge, London, pada 9 Mei 2010.(CARL DE SOUZA/AFP)

Drogba menceploskan flawless hat-trick saat Chelsea menjamu Wigan Athletic dalam laga Liga Inggris pekan ke-38 di Stadion Stamford Bridge pada 9 Mei 2010.

Pria asal Pantai Gading ini berturut-turut membukukan gol kelima sampai ketujuh Chelsea pada menit ke-63 (sundulan), 68 (kaki kanan), dan 80 (kaki kiri).

Flawless hat-trick Drogba membantu The Blues menjuarai Premier League musim 2009-2010 dengan 86 poin alias unggul satu poin dari pesaing terdekat, Manchester United.

(Baca Juga: Live Streaming Olahraga Terbaik Dunia Hadir di Indonesia!)

Droga pun menjadi top scorer Liga Inggris kala itu lewat koleksi 29 gol.

Dia mengungguli penyerang Manchester United, Wayne Rooney, yang harus puas berada di posisi kedua dengan 26 gol.

Berikut ini video ketika Didier Drogba mengemas flawless hat-trick untuk Chelsea ke gawang Wigan Athletic:

Siapa lagi ya yang bisa mengikuti jejak Didier Drogba mencetak flawless hat-trick?


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X