Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Derbi Manchester - 5 Momen Terbaik Manchester City Vs Manchester United

By Pradipta Indra Kumara - Sabtu, 10 November 2018 | 18:46 WIB
Selebrasi Mario Balotelli saat derbi Manchester yang mempertemukan Manchester United vs Manchester City, di Old Trafford, 23 Oktober 2011.
www.sportskeeda.com
Selebrasi Mario Balotelli saat derbi Manchester yang mempertemukan Manchester United vs Manchester City, di Old Trafford, 23 Oktober 2011.

Derbi Manchester yang mempertemukan Manchester City melawan Manchester United akan terjadi akhir pekan ini di Liga Inggris.

Manchester City akan menjadi tuan rumah pada laga bertajuk derbi Manchester dengan menjamu Manchester United di Etihad Stadium, Sabtu (11/11/2018).

Pada derbi Manchester edisi kali ini, Manchester City memimpin klasemen Liga Inggris, sementara Manchester United terdampar di posisi ketujuh.

Laga Derbi Manchester menjadi laga penuh gengsi di antara dua klub sekota tersebut.

Tidak jarang pertandingan antara kedua klub berlangsung panas.

Baca Juga: 

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, inilah 5 momen terbaik derbi Manchester.

1. Manchester United 1-1 Manchester City (21 April 2001)

Pertandingan ini memang hanya berakhir imbang dengan skor 1-1.


Salah satu momen derbi Manchester antara Manchester City melawan Manchester United adalah tekel Roy Keane kepada Alf Inge Haaland, 21 April 2001(twitter.com/framis74)

Manchester United mencetak gol lebih dulu melalui Teddy Sheringham, sebelum Steve Homey menyamakan kedudukan untuk The Citizens.

Namun, ada satu momen yang membuat hasil pertandingan tersebut seolah terlupakan.

Momen tersebut adalah tekel keras Roy Keane kepada pemain Manchester City, Alf Inge Haaland.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan 4 Rekor yang Dipecahkan Sepanjang Tahun 2018

Tekel brutal tersebut bahkan disebut sebagai biang keladi akhir karier Alf Inge Haaland.

2. Manchester United 4-3 Manchester City (20 September 2009)

Laga tersebut terjadi pada matchday keenam Liga Inggris pada musim 2009-2010.

Laga ini menyajikan salah satu momen daramatis pada pertemuan kedua tim.

Kedua tim saling bertukar gol hingga tercipta skor 3-3.

Wasit pada laga itu, Martin Atkinson, memberikan tambahan waktu selama 6 menit.

Michael Owen yang masuk pada menit ke-78 menjadi pahlawan untuk Manchester United.

Baca Juga: 5 Winger Lulusan La Masia yang Dibuang Barcelona, Salah Satunya karena Es Batu

Menerima umpan Ryan Giggs, Owen sukses memanfaatkan peluang, gol tercipta pada menit 90'+6.

3. Manchester United 1-6 Manchester City (23 Oktober 2011)

Pertandingan ini menyisakan kenangan buruk untuk Manchester United.

Manchester City secara perkasa menghancurkan Setan Merah di Old Trafford dengan skor 6-1.

Laga tersebut juga diwarnai kartu merah Jonny Evans pada menit ke-47.

Manchester United hanya mampu membalas 1 gol melalui Darren Fletcher.

Ingat momen lain yang terjadi pada laga tersebut?

Ya, selebrasi ikonik dari Mario Balotelli, "Why always me".

4. Manchester City 4-1 Manchester United (22 September 2013)

Laga ini merupakan matchday keempat Liga Inggris musim 2013-2014.

Derbi Manchester kali ini sangat sepsial untuk pelatih Manchester United kala itu, David Moyes.

David Moyes menjalani derbi Manchester pertama sebagai pelatih.

Namun hasil yang didapatkan kurang memuaskan bagi kubu Setan Merah.

Baca Juga: 3 Pemain Kelahiran Tahun 2000-an Sudah Tercatat dalam Sejarah Liga Inggris

Skuat manchester City yang dilatih Manuel Pellegrini tampil dominan dan menang 4-1.

5. Manchester United 4-2 Manchester City (12 April 2015)

Pada matchday ke-32 Liga Inggris itu, Manchester United berperan sebagai tuan rumah.

Laga yang dipimpin oleh wasit Mark Clattenburg itu dimenangkan tuan rumah dengan skor 4-2.

Kemenangan tersebut penting karena Manchester United tak pernah menang dalam 4 laga derbi sebelumnya.

Kemenangan tersebut menjadi balasan setelah Manchester United kalah pada pertemuan pertama dengan skor 0-1.

Untuk pertama kali Manchester United mencetak 4 gol ke gawang Manchester City sejak tahun 2009.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mourinho atau Guardiola, siapa yang akan memenangi derbi Manchester kali ini? #manchesterunited #manchestercity #josemourinho #pepguardiola

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : Sportskeeda.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X