Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Inggris - Hajar 3-1 Everton, Manchester City Rebut Takhta Klasemen dari Liverpool

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Sabtu, 15 Desember 2018 | 21:28 WIB
Para pemain Manchester City merayakan kemenangan 3-1 atas Everton dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (15/12/2018).
DOK. TWITTER.COM/MANCITY
Para pemain Manchester City merayakan kemenangan 3-1 atas Everton dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (15/12/2018).

 Kemenangan 3-1 Manchester City atas Everton pada pekan ke-17 Liga Inggris membuat mereka merebut pucuk klasemen dari tangan Liverpool.

Manchester City sukses kembali ke puncak klasemen Liga Inggris usai menggebuk Everton 3-1 di Etihad Stadium, Sabtu (15/12/2018).

Trigol Manchester City dicatatkan atas nama Gabriel Jesus (menit ke-22 dan 50'), serta sundulan Raheem Sterling pada menit ke-69.

Sementara satu gol balasan Everton dihasilkan oleh Dominic Calvert-Lewin (65').

Kemenangan ini membuat The Citizens mengemas 44 angka dan untuk sementara merebut singgasana klasemen dari Liverpool (42).

Sedangkan Everton masih tertahan di peringkat tujuh dengan koleksi 24 poin.

(Baca Juga: Benjamin Mendy Cedera, Manchester City Lirik Bek Kiri Leicester City)

Hasrat Manchester City meraup tiga poin pada pekan ke-17, sedikit terganggu lantaran kehilangan delapan pemain yang di antaranya bek John Stones dan Benjamin Mendy.

Hal itu membuat mereka kerepotan dalam 15 menit babak pertama dimulai menghadapi Everton.

Richarlison nyaris menjebol gawang mereka pada menit ke-15 setelah bek Aymeric Laporte kehilangan bola di pertahanan sendiri.

Sayang, tembakan first-time Richarlison yang memanfaatkan umpan Lucas Digne belum mengarah tepat ke gawang kawalan Ederson Moraes.

Namun, skuat arahan Pep Guardiola mampu merespons cepat dengan lesakan gol Gabriel Jesus pada menit ke-22 berkat umpan terobos Leroy Sane.

Sejak unggul 1-0, The Citizens kerap membombardir pertahanan Gylfi Sigurdsson dkk.

Riyad Mahrez bahkan bisa mencuri gol kedua jika tembakannya tak diselamatkan Jordan Pickford memasuki menit ke-40.

Hingga turun minum tak ada gol tambahan.

GOL Manchester City 1-0 Everton, 22' Gabriel Jesus pic.twitter.com/xAHiOEKKWK

— Raio-X Vídeos (@raioxvideos) December 15, 2018

(Baca Juga: Ilkay Guendogan Rasakan Kepedihan Hati yang Dialami Raheem Sterling)

Pada babak kedua, Manchester City langsung membuat tim tamu gelagapan.

Babak kedua baru berjalan lima menit, Jesus lagi-lagi membobol gawang The Toffes setelah mendapat crossing manis Sane.

Lesakan via sundulan tersebut menjadi gol kedua bagi sang penyerang 20 tahun itu di Liga Inggris musim ini.

Duet bek tengah Nicolas Otamendi dan Aymeric Laporte sepertinya belum tampak padu membangun komunikasi guna mengantisipasi serangan.

Kesalahan mereka pun harus dibayar mahal ketika Dominic Calvert-Lewin sukses menjaringkan bola via tandukannya pada menit ke-69.

Akan tetapi usaha pasukan Marco Silva menipiskan ketertinggalan kembali sia-sia.

Raheem Sterling, yang baru saja masuk, menceploskan si kulit bulat via sundulan kepala pada sentuhan pertamanya empat menit berselang.

Laga pun diakhiri dengan kemenangan 3-1 untuk tim tuan rumah.

(Baca Juga: Pep Guardiola Percaya Juergen Klopp Bisa Bawa Liverpool Akhiri Puasa Juara Liga Inggris) 

Manchester City 3 - 1 Everton (Gabriel Jesus 22', 50', Raheem Sterling 69; Dominic Calvert-Lewin 65')

Statistik Pertandingan

MC VS EVE
67% Penguasaan Bola 33%
13 Tendangan 9
5 Tendangan ke Gawang 2
704 (86%) Umpan (Akurasi) 335 (77%)
7 Pelanggaran 9
1 Kartu Kuning 2
0 Kartu Merah 0
3 Offside 2
6 Tendangan Sudut 2
Sumber: premierleague.com

Susunan Pemain 

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 30-Nicolas Otamendi, 14-Aymeric Laporte, 18-Fabian Delph; 20-Bernardo Silva, 25-Fernandinho, 8-Ilkay Gundogan; 26-Riyad Mahrez (17-Kevin De Bruyne 74'), 33-Gabriel Jesus, 19-Leroy Sane (7-Raheem Sterling 66').

Pelatih: Pep Guardiola.

Everton (5-4-1): 1-Jordan Pickford; 12-Lucas Digne, 5-Kurt Zouma, 4-Michael Keane, 13-Yerry Mina, 23-Seamus Coleman (23-Theo Walcott 56'); 20-Bernard (31-Ademola Lookman 57'), 10-Gylfi Sigurdsson (26-Tom Davies 80'), 8-Andre Gomes, 30-Richarlison; 29-Dominic Calvert-Lewin.

Pelatih: Marco Silva.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kira-kira klub mana yang tertarik menggunakan jasa penyerang berusaia 37 tahun ini? #betogoncalves #sriwijayafc #liga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 


Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : Premierleague.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X