Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pindah ke Chelsea Bikin Olivier Giroud Iri dengan Rekan Setimnya

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Minggu, 16 Desember 2018 | 18:24 WIB
Penyerang Chelsea, Olivier Giroud, merayakan gol dalam laga Grup L Liga Europa kontra PAOK FC di Stadion Stamford Bridge, London, pada 29 November 2019.
twitter.com/ChelseaFC
Penyerang Chelsea, Olivier Giroud, merayakan gol dalam laga Grup L Liga Europa kontra PAOK FC di Stadion Stamford Bridge, London, pada 29 November 2019.

Penyerang timnas Prancis, Olivier Giroud, merasa iri setelah menyeberang dari Arsenal ke Chelsea awal tahun ini. Alasannya adalah trofi juara Liga Inggris.

Olivier Giroud mengaku memiliki satu mimpi yang belum mampu ia realisasikan semenjak berkarier di Liga Inggris pada musim panas 2012.

Mimpi Olivier Giroud itu adalah menjuarai Liga Inggris. Pasalnya, ia tak kunjung mewujudkan angan-angannya dalam lima setengah musim membela Arsenal.

"Saya condong berada di tim besar daripada bermain setiap pekan di tim kurang bergengsi. Saya masih punya target," tutur Olivier Giroud dilansir BolaSport.com dari The Guardian.

"Memenangi Liga Inggris adalah mimpi terakhir saya sebagai pesepak bola. Mungkin mimpi itu lebih besar daripada menjuarai Liga Champions, sebab saya tahu amat sulit memenangi ajang itu," ucapnya.

(Baca Juga: Komitmen Cesc Fabregas yang Tersisih dari Skuat Utama Chelsea)

Pemain 32 tahun itu sepertinya belum puas terhadap gelar juara Piala Dunia 2018 yang ia raih bersama timnas Prancis musim panas lalu.

Di sisi lain, trofi Premier League disebut-sebut menjadi alasan ia menyeberang dari Arsenal ke rival sekota, Chelsea awal tahun ini.

Namun, hal itu justru membuat Giroud semakin iri dengan pencapaian rekan setimnya yang pernah mencicipi manisnya juara.

Dalam selustrum terakhir, The Blues sukses merengkuh titel juara Premier League pada musim 2014-2015 dan 2016-2017.

Meski begitu, mantan pemain Montpellier ini belum akan menyerah demi menjadi jawara Liga Inggris.

Hasrat itu makin membuncah setelah timnya menaklukkan sang kampiun musim lalu, Manchester City, dengan skor 2-0 pada 8 Desember 2018 lalu.

(Baca Juga: Chelsea adalah Alarm bagi Manchester City dari Keterlelapan) 

"Saya memiliki beberapa teman di sini [Chelsea] yang pernah memenanginya, jadi saya sedikit iri. Saya ingin kembali juara," ujar pria berpostur 1,93 meter ini yakin.

"Lihalah, saya tahu kami kalah dari Wolverhampton Wanderers. Namun, kami mengalahkan Manchester City.

"Jadi jangan membuat saya menyerah pada mimpi, saya tak ingin mengakhirinya dengan penyesalan," katanya tegas.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkinkah Wesley Sneijder ke Persib Bandung? #persib #persibbandung #wesleysneijder

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : theguardian.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X