Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manchester City Vs Liverpool - Catatan Pertemuan Bikin Si Merah di Atas Angin

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 8 September 2017 | 17:05 WIB
Reaksi manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, dalam laga Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Anfield, Liverpool, pada 27 Agustus 2017.
ANTHONY DEVLIN/AFP
Reaksi manajer Liverpool FC, Juergen Klopp, dalam laga Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Anfield, Liverpool, pada 27 Agustus 2017.

Manchester City akan menjamu Liverpool di Stadion Anfield pada pekan keempat Liga Inggris, Sabtu (9/9/2017).

Manchester City dan Liverpool telah bertemu sebanyak 71 kali dalam berbagai kompetisi.

Jumlah tersebut menjadi yang paling sering kedua bagi The Citizens, julukan tuan rumah, setelah duel derbi dengan Manchester United.

Dari 71 pertandingan kontra Liverpool, catatan Manchester City memiliki rapor sangat buruk.


Yaya Toure (kiri) dan kakaknya, Kolo Toure, dalam partai Liga Inggris antara Manchester City dan Liverpool di Stadion Anfield, 1 Maret 2015.(AFP PHOTO / OLI SCARFF)

Manchester City hanya menang 12 kali dan kalah 38 kali melawan Liverpoool pada semua kompetisi.

Minimnya kemenangan mengukuhkan anggapan bahwa masa-masa emas The Citizens mulai muncul setelah diakuisisi taipan asal Uni Emirat Arab.

Sebelum itu, Manchester City sangat amat sulit mengalahkan Liverpool.

Kemenangan atas Liverpool mulai didapatkan Manchester City secara intens sejak 2010, ketika mereka mulai menginvestasikan banyak uang untuk merekrut banyak pemain bintang.

Di bawah kepemimpinan pemilik baru, Manchester City meraih kemenangan pertama atas Liverpool pada 2010-2011.

(Baca Juga: Gila! Kenaikan Gaji Bocah Ajaib Liverpool Ini Mencapai 3250 Persen!)

Ketika itu, Manchester City berhasil mengungguli Liverpool dengan skor meyakinkan 3-0 dalam ajang Liga Inggris.

Satu gol Gareth Barry ditambah dua gol dari Carlos Tevez membawa Manchester City mempermalukan Liverpool.

Pada musim itu, Liverpool sedang terpuruk dan terdampar di posisi keenam klasemen Liga Inggris.


Gelandang Bournemouth, Andrew Surman, berduel melawan pemain Manchester City, Gabriel Jesus, pada laga Liga Inggris di Vitality Stadium, Bournemouth, pada 26 Agustus 2017.(GLYN KIRK/AFP)

Sebaliknya, Manchester City sedang bangkit dengan pemain-pemain barunya.

Mereka mengakhiri Liga Inggris 2010-2011 di peringkat ketiga, di bawah Manchester United dan Chelsea.

Cuma, ada pergeseran kembali dalam sepuluh pertemuan terakhir.

Kurun tersebut, Manchester City hanya mampu menang tiga kali atas Liverpool.

Sebaliknya, Liverpool mendominasi pertandingan kontra Manchester City dengan koleksi lima kemenangan.

Dua pertemuan terakhir kedua tim, Manchester City tidak pernah meraup tiga poin.

Di Etihad, Manchester City ditahan imbang 1-1 oleh Liverpool.

Sementara saat bermain di Anfiled, The Citizens harus menelan kekalahan dengan skor tipis 0-1.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X