Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hat-trick Cristiano Ronaldo Gagalkan Kemenangan Spanyol

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 16 Juni 2018 | 03:01 WIB
Penyerang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, merayakan golnya ke gawang Spanyol dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.
NELSON ALMEIDA / AFP
Penyerang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, merayakan golnya ke gawang Spanyol dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.

Hat-trick Cristiano Ronaldo membuat Portugal bisa menggagalkan kemenangan yang sudah berada di depan mata Spanyol pada laga Grup B Piala Dunia 2018.

Pertandingan yang berlangsung di Fisht Stadium, Sochi, Jumat (15/6/2018) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB itu berakhir dengan skor imbang 3-3.

Cristiano Ronaldo mengemas 3 gol pada menit ke-4, 44, dan 88. Sementara itu, 3 gol yang diciptakan Spanyol ditorehkan Diego Costa (24', 55') dan Nacho (58').

Portugal bisa langsung mendapatkan peluang emas dari titik putih pada menit ke-3 setelah Jose Ignacio Fernandez Iglesias alias Nacho menjatuhkan Ronaldo di dalam kotak penalti.

Ronaldo yang maju sebagai eksekutor dengan penuh percaya diri mampu menaklukkan David De Gea lewat tembakan ke pojok kiri gawang Spanyol.


Proses gol yang diciptakan penyerang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, ke gawang Spanyol dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.(ADRIAN DENNIS / AFP)

Gol tersebut membuat Spanyol langsung bereaksi dengan lebih gencar mengalirkan serangan dan mendominasi penguasaan bola.

Setelah beberapa kali membuat ancaman, Diego Costa akhir berhasil membuat gol balasan pada menit ke-24.

Berawal dari umpan panjang, Costa memenangi perebutan bola melawan Pepe. Ia juga sanggup mengecoh bek Portugal lain sebelum melepaskan tembakan yang tidak sanggup diredam kiper Portugal, Rui Patricio.


Penyerang Spanyol, Diego Costa, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Portugal dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.(PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Spanyol yang lebih sering membuat peluang setelah gol Diego Costa malah kembali kebobolan satu menit sebelum babak pertama berakhir.

Ronaldo lagi-lagi menjadi momok bagi pertahanan Spanyol.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Memanfaatkan umpan jauh dan operan dekat Goncalo Guedes, Cristiano Ronaldo langsung melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti yang sebetulnya tidak terlalu keras.

Namun, sedikit kesalahan yang dilakukan kiper Spanyol, David De Gea, dalam meredam tendangan Ronaldo itu membuat bola malah masuk ke dalam gawangnya.


Penyerang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, merayakan golnya ke gawang Spanyol dalam laga Grup B Piala Dunia 2018, Jumat (15/6/2018) di Stadion Fisht, Sochi.(JONATHAN NACKSTRAND / AFP)

Portugal pun unggul 2-1 atas Spanyol di babak pertama.

Tidak berbeda dengan babak pertama, Spanyol masih menguasai jalannya pertandingan di 45 menit kedua.

Diego Costa kembali menjadi pemain yang bisa membuat skor kembali imbang, kali ini menjadi 2-2.

Lewat situasi bola mati, Costa menceploskan bola ke dalam gawang Portugal dari jarak dekat seusai menerima umpan sundulan Sergio Busquets pada menit ke-55.

Hanya berselang tiga menit, Tim Matador sukses membalikkan keadaan menjadi 3-2.

Gol itu bermula dari tusukan yang dilakukan David Silva sebelum melepaskan umpan silang yang tidak maksimal, tetapi malah mengarah ke Nacho yang berada di luar kotak penalti.

Hanya dengan satu sentuhan, ia pun melepaskan tembakan kaki kanan ke arah tiang jauh tanpa sanggup dijangkau Rui Patricio.


Bek timnas Spanyol, Nacho melepaskan tembakan yang berujung gol ke gawang Portugal pada pertandingan yang berlangsung di di Stadion Fisht, Sochi, Jumat (15/6/2018).(ADRIAN DENNIS / AFP)

Setelah gol tersebut, Spanyol tampak akan menyudahi laga dengan kemenangan. Namun, tendangan bebas Portugal pada menit ke-88 membuat hasil itu lepas dari genggaman Tim Matador.

Eksekusi tendangan bebas ciamik Cristiano Ronaldo membuat bola merangsek masuk ke gawang De Gea. Hat-trick megabintang Real Madrid itu pun membuat kedua tim harus puas dengan skor imbang 3-3.

Portugal 3-3 Spanyol (Cristiano Ronaldo 4', 44', 88' - Diego Costa 24', 55', Nacho 58')

Portugal (4-3-3): 1-Rui Patricio; 21-Cedric Soares, 3-Pepe, 6-Jose Fonte, 5-Raphael Guerreiro; 14-William Carvalho, 8-Joao Moutinho, 16-Bruno Fernandes (10-Joao Mario 68'); 11-Bernardo Silva (20-Ricardo Quaresma 69'), 17-Goncalo Guedes (9-Andre Silva 80'), 7-Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Fernando Santos

Spanyol (4-2-3-1): 1-David de Gea; 4-Nacho, 15-Sergio Ramos, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 8-Koke; 21-David Silva (11-Lucas Vazquez 86'), 22-Isco, 6-Andres Iniesta (10-Thiago Alcantara 70'); 19-Diego Costa (17-Iago Aspas 77').

Pelatih: Fernando Hierro

Wasit: Gianluca Rocchi (Italia)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X